Connect with us

Uncategorized

Tindaklanjuti Instruksi Presiden, Kapolri: Jangan Ada Informasi Bansos Bermasalah di Wilayah

Published

on

JAKARTA – Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan kepada jajaran TNI-Polri untuk segera menyalurkan bantuan sosial (bansos) PPKM Darurat kepada masyarakat yang terdampak di seluruh Indonesia.

Menindaklanjuti instruksi itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta kepada seluruh jajarannya untuk segera melakukan penyaluran bansos ke titik-titik masyarakat yang perekonomiannya terdampak Pandemi Covid-19.

“Jadi saya tidak ingin ada informasi dilapangan yang sampaikan di satu wilayah masih terdapat masalah dengan bansos,” kata Sigit dalam di Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (17/7/2021).

Dalam kesempatan ini, Sigit juga melepas personel Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk mendistribusikan paket sembako dan beras kepada masyarakat di Jawa Timur.

“Oleh karena itu hari ini menindaklanjuti perintah Presiden kami dari Polri, menurunkan bansos sebesar kurang lebih 2,500 ton beras dan 70 ribu paket sembako. Ini merupakan bagian dari program bapak Presiden untuk menurunkan bansos di seluruh wilayah yang terdampak,” ujar eks Kapolda Banten itu.

Diketahui, dari total stok beras yang dimiliki oleh Polda Jatim sebanyak 1.289 ton beras, yang sudah disalurkan dari tanggal 3-16 Juli sebesar 232 ton beras.

Sigit menekankan, bantuan sosial tersebut harus segera terdistribusi dengan segera. Apabila nantinya stok sudah habis, ditegaskan Sigit, untuk segera melapor dan berkoordinasi agar mendapatkan kiriman untuk penambahan stok.

Percepatan pendistribusian bansos itu, kata Sigit, merupakan upaya Pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat di tengah pemberlakuan PPKM Darurat. Karena kebijakan itu bertujuan untuk menyelamatkan warga dari bahaya virus corona.

“Tolong diguyur habiskan stok kalau kurang ajukan lagi nanti akan segera dikirim. Dan Ibu Mensos akan kirimkan ini merupakan bagian upaya pemerintah untuk atasi atau kurangi beban terhadap masyarakat yang terdampak,” ucap Sigit.

Diketahui, sepanjang tahun 2020, bantuan Sosial yang disalurkan Polri sebanyak 394.347 paket sembako, 30.000 ton beras,790.436 Alkes/APD, dan mendirikan 13.119 dapur umum.

Kemudian, sampai dengan 2 Juli 2021, bantuan sosial yang disalurkan Polri sebanyak 750.780 paket sembako, 3.753 ton beras, 763.079 Alkes/APD, dan mendirikan 143.467 dapur umum.

Sedangkan, periode 3 sampai dengan 16 Juli 2021, Polri telah
mendistribusikan bantuan sosial kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di 34 wilayah Polda sebanyak 250.797 paket
sembako dan 1.418.805 Kg atau 1.418 ton beras.

Sementara itu, stok beras yang dimiliki Mabes Polri untuk distribusi bantuan sosial di skala nasional sebanyak 50.751,3 ton. Lalu, Polri juga sudah menyiapkan bantuan tambahan yang siap dikirim berupa 150.000 paket sembako di masa PPKM Darurat.

Continue Reading

Peristiwa

Hadiri Ngaji dan Sholawat bersama Majelis Ngaso Ati Group Hadroh Hubbul Mustofa di Masjid Ashirotol Mustaqim, Bhabinkamtibmas Selopanggung Titip Pesan Kamtibmas

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas (BKTM) Desa Selopangung Kecamatan Semen Kabupaten Kediri Aiptu Hari Purnomo kembali melaksanakan patroli sambang.

Kegiatan berlangsung, pada Hari Sabtu 18 Mei 2024 pukul 20.00 WIB s/d selesai. Lokasinya di Masjid Ashirotol Mustaqim Ds.Selopangung Kec.Semen Kab.Kediri.

Menghadiri kegiatan Ngaji dan Sholawat bersama Majelis Ngaso ati group Hadroh Hubbul Mustofa.

Hadir dalam kegaitan ini, perangkat Ds. Selopangung, KH.Riza Zakaria S.Ag ( penceramah). BKTM Ds.Selopangung. Unit IK Polsek Semen.

Abdul basit prastya wakil ketua NU Kec.Semen. Toga dan tomas Ds.Seloapangung. Segenap IPNU,IPPNU semen. Jamaah 300 orang.

“Selama kegiatan berjalan lancar, aman dan terkendali,” kata Kapolsek Semen AKP Ni Ketut Suarningsih, S.H. (res/an).

Continue Reading

Peristiwa

Anggota Polsek Kediri Kota Menjalankan Tugas Pengamanan Car Free Day di Jalan Dhoho

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polsek Kediri Kota melaksanakan pengamanan Car free Day di Jl Dhoho Kota Kediri.

Kegiatan berlangsung, pada hari Minggu 19 Mei 2024 pukul 06.00 WIB – selesai. Lokasinya di depanjang jln Dhoho – Kota Kediri.

Personil yang melaksanakan kegiatan ini dipimpin oleh Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H, Iptu Cahyo Widodo, S.H, Ipda M. Puji. S, Aiptu Ibnu Utomo, S.H dan sejumlah anggota Polsek Kediri Kota.

Kemudian personil Satlantas Polres Kediri Kota dan Dinas Perhubungan Kota Kediri. Kegiatan diawali dengan apel pengamanan care free day.

Kemudian petugas melakukan patroli dialogis dan himbauan Kamtibmas. Kegiatan pedagang dan pembeli cukup ramai.

“Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar serta kondusif,” ujar Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H. (res/an).

Continue Reading

Peristiwa

Kapolsek Pesantren Hadiri Jalan Sehat Buka Giling PG Pesantren Baru Kediri

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polsek Pesantren, Polres Kediri Kota melaksanakan pam pengamanan Jalan Sehat Buka Giling Pabrik Gula Pesantren Baru Kediri.

Kegiatan berlangsung, pada Hari Minggu 19 Mei 2024 pukul 06.00 WIB s/d selesai. Lokasinya ada di Emplasemen Barat PG Pesantren Baru.

Pengamanan ini dipimpin oleh Kompol Siswandi, S.Sos. Kapolsek Pesantren, Iptu D Nurhidayat selaku Pawas, Aiptu Aris T, Kanit Provost, Aiptu Siswanto Bhabinkamtibmas Kel Pesantren dan Sertu Dwi Endra, Babinsa Pesantren.

Kemudian anggota Polsek Pesantren, dan personil Satpam PG Pesantren sejumlah 40 orang.

Melaksanakan Pam Jalan Sehat dalam rangka Buka Giling tahun 2024 PG Pesantren Baru.

Pam Jalan Sehat dalam rangka Buka Giling tahun 2024 PG Pesantren Baru dipimpin oleh Kapolsek Pesantren. Jalan Sehat diikuti oleh Forpimcam Kecamatan Pesantren (Undangan).

Karyawan PG Pesantren Baru dan 2000 peserta ( warga Kel Pesantren, Kelurahan Ketami dan Desa Tugurejo).

“Kegiatan berjalan lancar aman terkendali,” kata Kompol Siswandi. (res/an).

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com