Connect with us

Peristiwa

Sore Ini Seluruh Jalan Protokol di Kota Kediri Disemprot Desinfektan

Published

on

Kediriselaludihati.com –Tindakan intensif terus dilakukan Pemerintah Kota Kediri guna mencegah penyebaran covid-19 di Kota Kediri. Salah satunya melakukan penyemprotan desinfektan di jalan-jalan protokol Kota  Kediri yang dilakukan oleh tim operasi gabungan dari BPBD, Dinas Perhubungan, Satpol PP Kota Kediri yang diberangkatkan langsung oleh Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar di Halaman Balai Kota Kediri Selasa, (5/5) sore dengan pengawalan mobil patroli Polresta Kediri.

Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar  berharap kegiatan tersebut bisa menangkal sekaligus meminimalisir penyebaran virus corona di Kota Kediri.

Sebelum penyemprotan, di tempat yang sama digelar apel pasukan yang dipimpin oleh Plt Asisten Administrasi Umum Chevy Ning Suyudi. Dalam sambutannya, Chevy mengatakan Pemerintah Kota Kediri sejak tanggal 16 Maret sudah melakukan beberapa aksi terkait dengan penanganan covid-19 di Kota Kediri yang saat ini sudah memasuki hari ke-50.

“Alhamdulillah dari semua aksi yang sudah kita lakukan, kondisi di Kota Kediri masih bisa tertangani dengan baik. Untuk itu, pada tahap selanjutnya kita akan terus sosialisasi dan edukasi dan ini akan dimulai dengan penyemprotan desinfektan di jalan-jalan protokol di Kota Kediri yang kita harapkan ini bisa berjalan terus secara kontinu bisa dua atau tiga hari sekali dengan operasi gabungan dilakukan oleh unsur dari BPBD, dibantu oleh Dishub dan BPBD,” ujarnya.

Selain untuk pencegahan, kegiatan penyemprotan juga untuk memberikan sosiaslisasi serta mengedukasi masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Nanti kita akan gunakan kendaraan PMK selain untuk mencegah berkembangbiaknya virus,  hal lain yang akan kita laksanakan adalah memberikan sinyal kepada masyarakat Kota Kediri bahwa kondisi masih darurat. Kita gunakan mobil PMK supaya masyarakat tahu dan semakin waspada karena akhir-akhir ini kita lihat di beberapa titik sudah mulai muncul keramaian-keramaian dan itu yang harus kita tegaskan lagi kepada masyarakat untuk menghindari hal-hal tersebut. Semoga masyarakat nantinya akan lebih teredukasi dan lebih waspada lagi tetap menjalankan protokol-protokol kesehatan. Termasuk salah satunya di rumah saja dan apabila keluar dari rumah tetap menggunakan masker,” jelasnya.

Formasi tim gabungan yang melakukan penyemprotan desinfektan ini terdiri dari voorijder yang bertugas untuk memberikan himbauan kepada masyarakat terlebih dahulu agar nantinya jika ada masyarakat yang berjualan makanan matang bisa menutup dagangannya untuk sementara. Di belakangnya kendaraan dari BPBD dan PMK yang bertugas menyemprot desinfektan.

Untuk diketahui, penyemprotan ini  dilakukan di jalan-jalan Protokol di Kota Kediri yang dimulai dari Jalan Dhoho, Jalan Patimura, Jalan HOS Cokroaminoto, Jalan Letjend Suprapto, Stadion Brawijaya, Jalan PK Bangsa, Jalan Hayam Wuruk, Jalan Brawijaya, Jalan Mayjend Sungkono, Jalan Diponegoro dan kembali ke Balaikota Kediri. (res|aro)

Continue Reading

Peristiwa

Dialog dengan Pedagang Pasar Tradisional, Bhabinkamtibmas Tamanan Imbau Agar Melapor Jika Ada Kejadian

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamanan, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Bripka Sigit Sutanto melaksanakan patroli sambang. Kegiatan pada hari Jumat 4 April 2025 pukul 07.30 WIB sd selesai

Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto mengatakan, BKTM Tamanan patroli sambang ke Pasar milik Kelurahan Tamanan.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamanan sambang dan patroli di pasar milik kelurahan Tamanan, bertatap muka dengan masyarakat yang menempati di ruko pasar (Bu Supiyah).

Petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas menghimbau agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan serta bila melihat dan mengetahui gangguan ketertiban dan keamanan segera menghubungi bhabinkantibmas.

Hadir dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Kel. Tamanan dan Bu Supiyah.

“Selama Kegiatan berjalan lancar tertib dan aman terkendali, “ jelas Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor Imbau Penonton Kesenian Kuda Lumping Putro Joyo Puspito Jaga Kamtibmas

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Aipda Toni Setiawan melakukan patroli sambang. Kegiatan pada hari Jumat 04 April 2025 pukul 10.00 WIB s/d selesai.

Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S.H mengatakan, BKTM Bandar Lor Patroli Sambang ke Lingkungan Rt 19 Rw 03 Kel. Bandar Lor.

Bhabinkamtibmas melaksanakan giat pengamanan kesenian kuda lumping Putro Joyo Puspito dalam rangka halal bihalal keluarga Abi Aditya.

Petugas serta menghimbau pada pengurus jaranan untuk tidak tawuran guna menjaga kondusivitas penonton.

“Selama Kegiatan berjalan aman lancar terkendali,” kata Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Bhabinkamtibmas Kelurahan Mojoroto Patroli Sambang ke Taman Sekartaji dalam Momen Libur Lebaran

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Mojoroto, Polres Kediri Kota Aiptu Andri Jatmiko melakukan Patroli sambang.

Kegiatan berlangsung, pada Hari Jumat 04 April 2024 pukul 14.00 WIB. Lokasinya di Taman Sekartaji Kel Mojoroto Kec. Mojoroto Kota Kediri.

Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan,pemantauan warga yang berlibur ditempat wisata Taman Sekartaji menjelang Hari Raya Fitri 1446 H dan menghimbau untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban.

“Kegiatan Berjalan Aman dan Lancar,” kata Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com

You cannot copy content of this page