Connect with us

Peristiwa

Hangatnya Kebersamaan: Polres Kediri Kota dan Bhayangkari Bagikan Takjil untuk Masyarakat di Bulan Suci

Published

on

Kediriselaludihati  – Suasana hangat penuh kebersamaan menyelimuti Lapangan Apel Mapolres Kediri Kota pada momen pembagian takjil bagi masyarakat di bulan suci Ramadan 1446 Hijriah. 

Kegiatan ini dilaksanakan oleh jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Kediri Kota bersama Pengurus Cabang Bhayangkari serta Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota, sebagai bentuk kepedulian dan berbagi berkah di bulan yang penuh ampunan, Rabu (26/3).

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kediri Kota, hadir langsung dalam kegiatan ini, bersama Wakapolres beserta ibu dan sejumlah PJU Polres Kediri Kota beserta para istri. Mengenakan pakaian dinas lapangan (PDL II) lengkap dengan peci, para perwira tampak kompak bersama istri-istri mereka yang mengenakan busana PSL Bhayangkari.

Ratusan paket takjil dibagikan secara langsung kepada masyarakat umum yang melintas di depan Mapolres maupun yang sengaja datang untuk mengikuti kegiatan berbagi. 

Tak hanya sekadar membagikan makanan, para personel juga menyapa dan berinteraksi hangat dengan warga yang tampak antusias menerima bingkisan.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari semangat kepolisian untuk terus dekat dan hadir di tengah masyarakat, apalagi di bulan Ramadan yang penuh berkah. Kami ingin berbagi kebahagiaan sekaligus menunjukkan bahwa Polri adalah bagian dari masyarakat,” ujar AKBP Bramastyo Priaji.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Kabaglog, Kasatintelkam, Kasatlantas, Kasatbinmas, Kasipropam, Kasikum, dan Kasihumas beserta istri masing-masing, serta pengurus Bhayangkari dan Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota yang telah ditunjuk.

Dengan penuh kehangatan, kegiatan pembagian takjil ini diharapkan mampu mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat serta menjadi momentum meningkatkan nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadan. (res/aro)

Continue Reading

Peristiwa

Dialog dengan Pedagang Pasar Tradisional, Bhabinkamtibmas Tamanan Imbau Agar Melapor Jika Ada Kejadian

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamanan, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Bripka Sigit Sutanto melaksanakan patroli sambang. Kegiatan pada hari Jumat 4 April 2025 pukul 07.30 WIB sd selesai

Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto mengatakan, BKTM Tamanan patroli sambang ke Pasar milik Kelurahan Tamanan.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tamanan sambang dan patroli di pasar milik kelurahan Tamanan, bertatap muka dengan masyarakat yang menempati di ruko pasar (Bu Supiyah).

Petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas menghimbau agar selalu menjaga ketertiban dan keamanan serta bila melihat dan mengetahui gangguan ketertiban dan keamanan segera menghubungi bhabinkantibmas.

Hadir dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Kel. Tamanan dan Bu Supiyah.

“Selama Kegiatan berjalan lancar tertib dan aman terkendali, “ jelas Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor Imbau Penonton Kesenian Kuda Lumping Putro Joyo Puspito Jaga Kamtibmas

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Aipda Toni Setiawan melakukan patroli sambang. Kegiatan pada hari Jumat 04 April 2025 pukul 10.00 WIB s/d selesai.

Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S.H mengatakan, BKTM Bandar Lor Patroli Sambang ke Lingkungan Rt 19 Rw 03 Kel. Bandar Lor.

Bhabinkamtibmas melaksanakan giat pengamanan kesenian kuda lumping Putro Joyo Puspito dalam rangka halal bihalal keluarga Abi Aditya.

Petugas serta menghimbau pada pengurus jaranan untuk tidak tawuran guna menjaga kondusivitas penonton.

“Selama Kegiatan berjalan aman lancar terkendali,” kata Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Bhabinkamtibmas Kelurahan Mojoroto Patroli Sambang ke Taman Sekartaji dalam Momen Libur Lebaran

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Mojoroto, Polres Kediri Kota Aiptu Andri Jatmiko melakukan Patroli sambang.

Kegiatan berlangsung, pada Hari Jumat 04 April 2024 pukul 14.00 WIB. Lokasinya di Taman Sekartaji Kel Mojoroto Kec. Mojoroto Kota Kediri.

Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan,pemantauan warga yang berlibur ditempat wisata Taman Sekartaji menjelang Hari Raya Fitri 1446 H dan menghimbau untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban.

“Kegiatan Berjalan Aman dan Lancar,” kata Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S. H. (res/an)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com

You cannot copy content of this page