

Peristiwa
Polres Kediri Kota Pastikan Konser Denny Caknan Berjalan Aman dan Kondusif
Kediriselaludihati – Ribuan warga tumpah ruah memadati area Tirtayasa Park, Sabtu (19/07/2025), untuk menyaksikan konser bertajuk “Melepas Penat 2025”, yang menghadirkan penyanyi populer Denny Caknan sebagai bintang tamu. Acara yang dikemas dengan hiburan musik, stand UMKM, kuliner, dan multi produk ini tercatat menarik sekitar 2.000 penonton dari berbagai wilayah.
Guna memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib, Polres Kediri Kota menggelar apel pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kabag Ops Kompol Iwan Setyo Budhi, S.H.. Total 247 personel diterjunkan dalam pengamanan lintas instansi, termasuk unsur TNI, Brimob, Satpol PP, Dishub, hingga K9.
Kapolres Kediri Kota AKBP Anggi Saputra Ibrahim, S.H., S.I.K., M.H. turut hadir dalam kegiatan tersebut bersama Forkopimda dan jajaran pejabat utama. Ia menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan secara ketat dan terukur dengan pola teknis tactical floor game(TFG) untuk menjamin tidak ada celah gangguan kamtibmas.
“Acara ini mengundang antusiasme luar biasa dari masyarakat. Kita pastikan semua elemen pengamanan bekerja sesuai dengan ploting, termasuk pengawasan tertutup guna mencegah potensi kriminalitas seperti copet maupun curanmor,” tegas Kapolres.
Dalam arahannya, Kabag Ops juga mengimbau kepada seluruh personel untuk tetap waspada, humanis, dan menjunjung keselamatan dalam bertugas. “Kita tidak boleh under estimate terhadap segala potensi gangguan. Semua titik masuk diperketat, pengawasan internal ditingkatkan,” ujarnya.
Rangkaian konser dimulai sejak pukul 15.00 WIB dengan penampilan dari sejumlah musisi lokal seperti Megga Sadewa, Bravesboy, dan Momonon. Denny Caknan tampil pada pukul 20.00 WIB dan berhasil membakar semangat penonton dengan lagu-lagu hits-nya. Acara ditutup dengan penampilan duo komedi musik Jono Joni, sebelum area dinyatakan bersih pukul 22.30 WIB.
Kapolres AKBP Anggi mengapresiasi seluruh personel yang terlibat atas dedikasi dan sinergitas dalam menciptakan suasana aman dan nyaman selama kegiatan berlangsung. (res/aro)
Peristiwa
Kepolisian Perkuat Harkamtibmas di Wilayah Kota Kediri Melalui Patroli Gabungan

Kediriselaludihati.com – Dalam rangka menciptakan suasana kondusif dan memberikan rasa aman bagi masyarakat, jajaran Polsek Kediri Kota menggelar Patroli Harkamtibmas secara menyeluruh pada Minggu (20/7/2025), mulai pukul 08.00 hingga 20.00 WIB. Kegiatan ini dilaksanakan dengan menyasar sejumlah titik vital dan lokasi kegiatan masyarakat.
Patroli menyentuh berbagai objek strategis, seperti Bank Jatim Jalan PK Bangsa, Grapari Telkomsel, Mall Sri Ratu Jalan Hayam Wuruk, pertokoan emas di Jalan Dhoho, hingga jalur utama pusat perdagangan. Kegiatan dilanjutkan dengan patroli jalan kaki, serta pemantauan keamanan pada dua acara masyarakat yang digelar di Kelurahan Pocanan dan Kelurahan Pakelan.
Wujudkan Lingkungan Aman, Polisi Beri Himbauan Langsung ke Masyarakat
Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Pawas AKP Abdul Manap, SH dan Padal Aiptu Slamet Riadi bersama enam personel gabungan dari Polsek Kediri Kota. Dalam patroli tersebut, petugas juga melakukan dialogis dan penyuluhan langsung kepada masyarakat, termasuk juru parkir, petugas keamanan, dan pelaku usaha di sekitar area publik.
“Patroli ini kami laksanakan untuk mencegah potensi tindak kejahatan, seperti pencurian, penjambretan, maupun gangguan kamtibmas lainnya, serta memastikan masyarakat merasa aman dalam beraktivitas,” ungkap Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, SH.
Patroli gabungan yang dilakukan seharian penuh ini berhasil menciptakan situasi aman, tertib, dan kondusif di seluruh wilayah hukum Polsek Kediri Kota. (res/an)
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Bandar Lor Sampaikan Imbauan Kamtibmas saat Haul Ulama di Ponpes Kedunglo Kediri

Kediriselaludihati.com – Ribuan jamaah memadati Pondok Pesantren Kedunglo Al Munadhdoroh, pada Minggu pagi (20/7/2025), dalam rangka Mujahadah Kubro dan peringatan haul ulama besar.
Kegiatan keagamaan ini mendapat pengamanan ketat dari personel Polsek Mojoroto bersama Koramil Mojoroto, guna menjamin kelancaran dan ketertiban jalannya acara.
Bertempat di Kelurahan Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto, acara ini digelar dalam rangka memperingati kelahiran Sholawat Wahidiyah ke-62, haul Hadlrotus Syech Mbah KH Moch Ma’roef QS Wa Ra ke-70, serta haul Kanjeng Romo KH Abdul Latif Madjid QS Wa Ra ke-5.
Kegiatan pengamanan dipimpin langsung oleh Padal Kanit Sabhara Polsek Mojoroto AKP Agus Budianto, dan turut diikuti oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Lor Aipda Toni Setiawan, serta personel gabungan dari Polsek dan Koramil Mojoroto.
Selain melaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup di area pondok pesantren, petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada panitia dan peserta, agar menjaga ketertiban, keamanan, serta menghindari potensi gangguan selama kegiatan berlangsung.
“Alhamdulillah hingga saat ini, kegiatan berjalan dengan lancar, tertib, dan aman. Kami berterima kasih kepada seluruh jamaah dan panitia atas kerjasamanya,” ujar Kapolsek Mojoroto Kompol H. Rudi Purwanto, S.H., dalam keterangannya.
Pengamanan ini merupakan bentuk pelayanan prima kepolisian dalam mendukung kegiatan keagamaan masyarakat serta menjaga situasi tetap kondusif di wilayah hukum Polres Kediri Kota. (res/an)
Peristiwa
Pengamanan Kuda Lumping dan Jaranan Warnai Peringatan 1 Muharam oleh Polsek Kediri Kota

Kediriselaludihati.com – Dua pertunjukan seni budaya rakyat di dua titik berbeda berlangsung meriah di wilayah hukum Polsek Kediri Kota, pada Minggu (20/7/2025). Acara itu dalam rangka menyemarakkan 1 Muharam 1447 H.
Kegiatan yang dihadiri ratusan warga ini mendapatkan pengamanan ketat dari jajaran kepolisian dan unsur tiga pilar guna menjamin situasi aman dan kondusif.
Pertunjukan pertama digelar di Lingkungan RT 11 RW 03 Kelurahan Pakelan menampilkan Seni Jaranan “Putra Surya”, dan yang kedua digelar di Kelurahan Pocanan, menghadirkan grup Kuda Lumping New Wahyu Ronggowarsito.
Bhabinkamtibmas Ajak Warga Jaga Keamanan Saat Menyaksikan Hiburan Tradisional
Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H. melalui laporan resminya menyampaikan bahwa jajaran Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakelan Aiptu Hendrik KD, bersama unsur tiga pilar dan personel Polsek yang tersprin, melakukan sambang dan pengamanan kegiatan masyarakat di wilayah Pakelan.
Selain menjaga jalannya pertunjukan, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga agar ikut serta menjaga lingkungan agar tetap aman.
Sementara itu, pengamanan di Kelurahan Pocanan dipimpin langsung oleh Kanit Sabhara AKP Abdul Manap, S.H., bersama 4 personel lainnya, untuk memastikan jalannya pentas seni kuda lumping berjalan tertib. Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut mendapat sambutan antusias masyarakat setempat.
Sinergi Tiga Pilar Pastikan Situasi Tetap Terkendali
Dua kegiatan hiburan tradisional rakyat ini sekaligus menjadi wadah pelestarian budaya lokal yang difasilitasi secara aman oleh pihak keamanan. Personel yang terlibat melakukan pemantauan di sekitar lokasi acara dan mengimbau pengunjung untuk tetap waspada serta tidak mengonsumsi minuman keras saat menghadiri kegiatan umum.
“Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar, tertib, dan aman. Kami berterima kasih kepada warga yang turut menjaga ketertiban serta mendukung pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Kediri Kota,” ujar Kapolsek dalam keterangannya. (res/an)
-
Peristiwa5 years ago
Ning Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal5 years ago
Jangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa5 years ago
Ponpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized5 years ago
6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa5 years ago
Pengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa5 years ago
Ribuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Inspirasi5 years ago
Mengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
-
Peristiwa2 years ago
Inilah Kegiatan Malam Tirakatan Jumat Legi di Gereja Puhsarang