

Uncategorized
Forkopimda Jatim Gelar Rapat Koordinasi Pengendalian Covid-19 dan Penanganan Kedatangan Pekerja Migran Indonesia
Forkopimda Jatim menggelar Rapat Koordinasi Pengendalian Covif 19 dan Penanganan Kedatangan Pekerja Migran Indonesia Di Jawa Timur, pada Senin (24/1/2022) di Convention Hall Mall Grand City Surabaya.
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta, Kajati Jatim Mohamad Dofir, dan Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, secara langsung memimpin rakor yang dihadiri oleh seluruh Bupati, PJU Polda Jatim, PJU Kodam/V Brawijaya, Kapolres/ta, Dandim, dan seluruh Kajari di Jawa Timur.
Pertama, Ketua Satgas Kuratif Covid-19 Jatim dr. Joni Wahyuadi menyampaikan paparan mengenai varian Omicron di Jatim yang cukup meningkat selama sepekan ini. Oleh karena itu hal ini perlu di antisipasi agar tidak terjadi puncak pasien yanv terpapar Covid-19.
“Resiko penularan Covid-19 varian Omicron ini lebih banyak berasal dari transmisi lokal artinya terjadi penularan di masyarakat. Meski antibodi sudah terbentuk karena telah mendapatkan vaksin tetapi prokes juga harus diberlakukan secara ketat,” kata Joni.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak seluruh masyarkat untuk meningkatkan kedisiplinan protokol kesehatan agar tidak terjadi lonjakan puncak Covid-19 varian Omicron sekitar Maret 2022.
Beberapa kota yang berpotensi menjadi lonjakan Covid-19 diantaranya Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Malang, Matraman oleh karena itu adanya kordinasi yang solid dari seluruh stakeholder terkait.
“Diperlukan penerapan protokol kesehatan yang ketat mengingat saat ini aktivitas masyarakat yang cukup tinggi. Diwajibkan pengecekan aplikasi peduli lindungi di beberapa tempat wisata, mall, maupun tempat berkumpulnya masyarakat,” ucapa Gubernur.
Selain itu Gubernur menyebut bahwa dalam penangan PMI di Jatim yakni setiap PMI akan dipulangkan ke wilayahnya masing-masing bila sudah dipastikan kondisinha sehat.
“Akan dipulangkan setelah benar-benar sehat. Ini merupakan bentuk kami dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Jatim. Selain itu baik di sekolah maupun kampus yang sudah melaksanakan tatap muka juga wajib diberlakukan prokes ketat,” pungkas Gubernur.
Sementara itu Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen yang telah bekerja dengan baik dalam penanganan PPLN di penerbangan pertama yang sudah berjalan lancar. Menurutnya, Satgas ini merupakan benteng terdepan dalam masuknya omicron di Jatim.
“Setiap titik penanganan telah bekerja dengan baik, sehingga dibutuhkan konsistensi dalam mempertahankan kesiapan satgas dalam menerima PPLN di Bandara Juanda sesuai dengan jadwal yang akan ditentukan,” kata Kapolda.
Kapolda juga menyebut bahwa pertahanan yang dilakukan oleh satgas ini harus diimbangi dengan penerapan testing dan tracing di wilayah se-Jawa Timur. Hal ini dikarenakan sudah ditemukannya varian omicron di berbagai wilayah di Jawa Timur melalui transmisi lokal.
“Kita sudah pernah berhasil melewati masa-masa gelombang 1 dan 2 covid-19, jadikan pengalaman terdahulu sebagai persiapan langkah-langkah taktis jika terjadi kondisi kontijensi penyebaran varian omicron,” jelasnya.
Kapolda mengingatkan kepada anggotanya agar jangan pernah kendor atau bosan dalam menjaga masyarakat dari virus covid-19 untuk meningkatkan kegiatan-kegiatan Preemtif, Preventif, dan Represif yaitu Sosialisasi, Ops Yustisi, Covid Hunter, Vaksinasi, Tracing, Testing, PPKM Mikro, Isolasi Terpadu.
Ia juga meminta kepada polres jajaran agar segera mempercepat vaksinasi booster terhadap lansia, remaja, dan anak-anak. “Saya meminta kepada polres jajaran agar segera mengoptimalkan kemampuan dalam percepatan vaksin baik secara gerai vaksin maupun door to door. Kami juga membantu satgas penanganan kedatangan PMI di Jatim,” tutur Kapolda.
Sedangkan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto menjelaskan mengenai mekanisme penanganan kedatangan PMI sewaktu tiba di Bandara Juanda hingga menuju ke tempat karantina dan hotel.
“Kami kemarin menerima kedatangan 129 PMI, dan dua dinyatakan positif Covid-19. Setelah menjalani semua SOP selama di bandara baik pengecekan suhu, cek paspor dan visa, tes PCR baru yang hasilnya negatif menjalani karantina selama 7 hari. Saya minta kepada para Dandim agar PMI yang hasilnya negatif setelah karatina agar dijemput dan diantar ke wilayahnya masing-masing,” pungkas Pangdam.
Peristiwa
Patroli Harkamtibmas Pabrik Gula, Polsek Pesantren Antisipasi Terjadinya 3-C pada Momentum Libur Lebaran 2025

Kediriselaludihati.com – Polsek Pesantren, Polres Kediri Kota melaksanakan Patroli Harkamtibmas. Tujuannya untuk mengantisipasi terjadinya 3-C (Curat, Curas dan Curanmor).
“Patroli Cipkon Harkamtibmas Ops Ketupat semeru 2025 di Tempat Obvit di Wilkum Kec Pesantren Kota Kediri,” ujar Kapolsek Pesantren Kompol Siswandi, S.H.
Patroli Cipkon Harkamtibmas Ops Ketupat semeru 2025 di Wilkum Kec Pesantren Kota Kediri berlangsung, pada Rabu 2 April 2025 pukul 11.00 WIB sd selesai.
Tempat Patroli Harkamtibmas adalah Kantor Bank BRI, PG, Pesantren Baru, Pertokoan dan pemukiman warga di Wilkum Pesantren.
Petugas yang mendapatkan tugas ini antara lain, Iptu Aris Purwanto, Sh ( Pawas ), Aiptu Kadariyanto, Aiptu Agus setiana, Aiptu Sumali, Aipda Ainul Huda dan Bripka Bagus Candra.
Petugas melakukan patroli Cipkon Harkamtibmas yang efektif di Tempat Kantor Bank BRI, PG, Pesantren Baru, Pertokoan dan pemukiman warga di Wilkum Kec Pesantren Kota Kediri guna antisipasi 3C
“Kegiatan berlangsung tertib, lancar aman dan kondusif,” tutup Kompol Siswandi, S.H. (Res/an).
Peristiwa
Polsek Kediri Kota Patroli Swalayan Kediri Town Square dan Kantong Parkir di Jalan Dhoho

Kediriselaludihati.com – Polsek Kediri Kota melaksanakan kegiatan Patroli Harkamtibmas di wilayah Hukumnya. Kegiatan berlangsung, pada Hari Rabu 2 April 2025 pukul 09. 00 WIB s/d selesai.
Petugas melaksanakan Patroli Tempat Wisata Pagora ( Kirjung ± 450 Orang ). Patroli Tempat Wisata Taman Tirtoyoso ( Kirjung ± 200 Orang.
Kemudian Patroli Bank Jatim. Patroli Swalayan Doho Plaza. Patroli ATM perbankan. Patroli Tempat Wisata Taman Brantas ( Kirjung ± 30 Orang ). Patroli SPBU Jl Joyoboyo.
Patroli Swalayan Kediri Town Square. Patroli Kantong kantong parkir dan Patroli mobiling sepanjang Kota Kediri.
Petugas yang melaksanakan kegiatan ini, Iptu Agung Indarto, selaku pawas, Aiptu Goentur, selaku padal, Aipda Nurul Huda, Aipda Salman dan Bripka Hepy.EW
Petugas melaksanakan Patroli Dialogis dengan Warga, Karyawan, Security beri himbauan Kamtibmas untuk selalu waspada terhadap situasi Keamanan dilingkunganya.
Pantau Kegiatan Masyarakat / Twmpat Wisata Menjaga Harkamtibmas yang Aman.
Melaksanakan Patroli secara Mobiling dan Pemantauan Situasi Kondisi Kamtibmas sepanjang jalur Patroli yang dilewati dalam rangka Antisipasi terjadinya 3C.
Melaksanakan Koordinasi dan Kerjasama dengan Satuan Kewilayahan Maupun Instansi terkait lainnya, Sesuai dengan Lingkup Tugas dan Tanggung jawabnya.
“Tujuannya adalah Terciptanya Situasi Kamtibmas diWilayah Hukum Polsek Kediri Kota yang Kondusif Aman,” ujar Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H. (Res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Ngampel Antisipasi Kebakaran di Rumah yang Ditinggal Mudik melalui Sinergi Ketua RT

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Ngampel, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Aipda Soleh melaksanakan patroli sambang. Kegiatan pada Rabu 2 April 2025 pukul 10.00 WIB.
Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S.H mengatakan, BKTM Kelurahan Ngampel melakukan patroli sambang ke warga Rt 16 Rw 03 Kel. Ngampel.
“Bhabinkamtibmas Melaksanakan Sambang/Silaturahmi ke tempat Bapak RT dialogis. Petugas sampaikan pesan-pesan Kamtibmas memberikan himbauan apabila Mudik/Bepergian Pastikan Pintu terkunci, Kompor di Matikan, Colokan Kabel listrik di cabut,” kata Kompol Rudi Purwanto, S.H.
Selama kegiatan berjalan lancar tertib dan terkendali aman. (Res/an).
-
Peristiwa4 years ago
Ning Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal5 years ago
Jangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa5 years ago
Ponpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized4 years ago
6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa5 years ago
Pengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa5 years ago
Ribuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Inspirasi5 years ago
Mengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
-
Peristiwa2 years ago
Inilah Kegiatan Malam Tirakatan Jumat Legi di Gereja Puhsarang