Connect with us

Uncategorized

Kapolri Naikan Pangkat 45 Pati Polri, Ada Satu Polwan Jadi Jenderal

Published

on

Jakarta – Sejumlah perwira tinggi (pati) Polri menjalani Korps Raport atau kenaikan pangkat. Upacara Korps Raport dipimpin langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Jumat (22/12/2023).

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengatakan, pati Polri yang melaksanakan Korps Raport sebanyak 45 orang. Diantaranya Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Marthinus Hukom dari Irjen Pol atau jenderal bintang dua menjadi Komjen Pol atau jenderal bintang tiga.

Selain itu, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Aan Suhanan dari Brigjen Pol atau jenderal bintang satu menjadi Irjen Pol atau jenderal bintang dua.

Dari 45 pati Polri yang naik pangkat atau menjalani korps raport, terdapat satu polisi wanita (polwan) yang menjadi jenderal. Yaitu Brigjen Nurul Azizah yang sebelumnya menjabat Kabag Penum Divisi Humas Polri kini dipromosikan menjadi Dirprog Sarjana STIK Lemdiklat Polri.

“Total ada 45 perwira tinggi Polri yang menjalani korps raport atau kenaikan pangkat berdasarkan surat telegram Nomor ST/2749/XII/KEP/2023 dan ST/2750/XII/KEP/2023 tertanggal 7 Desember 2023,” kata Sandi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (22/12/2023).

Berikut daftar 45 pati Polri yang melaksanakan Korps Raport atau kenaikan pangkat:

1. Komjen Pol. Marthinus Hukom S.I.K, M.Si, Jabatan Pati Densus 88 AT (Penugasan pada BNN)

2. Komjen Pol. Prof. Dr. Rudy Heryanto Adi Nugroho S.H.,M.H, Jabatan Pati Bareskrim Polri (Penugasan pd Kementrian Kelautan dan Perikanan)

3. Irjen Pol. Drs. Mujiyono S.H.,M.Hum, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tk.1 Sespim Lemdiklat Polri

4. Irjen Pol. Drs. Aan Suhanan M.Si, Jabatan Kakorlantas Polri

5. Irjen Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah M.H, Jabatan Kapolda Kepri

6. Irjen Pol. Drs. Bayu Wisnumurti M.Si, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tk.1 Sespim Lemdiklat Polri

7. Irjen Pol. Drs. I Ketut Suardana M.Si, Jabatan Pati Bareskrim Polri (Penugasan pada BP2MI)

8. Irjen Pol. Drs. Jawari S.H.,M.H, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tk. 1 Sespim Lemdiklat Polri

9. Irjen Pol. Yudhiawan S.I.K.,S.H.,M.H, Jabatan Sahli Sospol Kapolri

10. Irjen Pol. Mohammad Yassin Kosasih S.I.K.,M.Si., M.Tr.Opsla, Jabatan Kakorpolairud Baharkam Polri

11. Irjen Pol. Sentot Prasetyo S.I.K, Jabatan Kadensus 88 AT

12. Irjen Pol. Makhruzi Rahman S.I.K.,M.H, Jabatan Pati Baharkam Polri (Penugasan pada Badan Nasional Pengelola Perbatasan)

13. Irjen Pol. Abioso Seno Aji S.I.K.,M.H, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama Tk.1 Sespim Lemdiklat Polri

14. Irjen Pol. Edgar Diponegoro S.I.K.,M.H, Jabatan Pati Baharkam Polri ( Penugasan pada Otorita Ibu Kota Nusantara)

15. Irjen Pol. Dr. Barito Mulyo Ratmono S.H.,S.I.K.,M.Si, Jabatan Pati Baintelkam Polri (Penugasan pada BIN)

16. Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir S.I.K.,M.T.C.P, Jabatan Kapolda Papua Barat

17. Irjen Pol. Mahmud Nazly Harahap S.I.K, Jabatan Pati Baintelkam Polri (Penugasan pada BIN)

18. Brigjen Pol. Budi Widjanarko S.H.,M.H, Jabatan Waketbidminwa STIK Lemdiklat Polri

19. Brigjen Pol. Drs. Mashudi, Auditor Sispamobvitnas Utama Tk.II Baharkam Polri

20. Brigjen Pol. Fajaruddin S.Sos.,S.I.K.,M.Si, Pati Bareskrim Polri (Penugasan pada OJK)

21. Brigjen Pol. Imam Prijantoro S.H, Jabatan Widyaiswara Kepolisian Utama TK.II Sespim Lemdiklat Polri

22. Brigjen Pol. Drs. Agus Suryo Nugroho S.H.,M.Hum, Jabatan Wakapolda Jateng

23. Brigjen Pol. Tony Harsono S.I.K.,M.Si, Jabatan Penyidik Tindak Pidana Utama Tk.II Bareskrim Polri

24. Brigjen Pol. Desman Sujaya Tarigan S.H, Jabatan Pati Sops Polri (Penugasan pada Kemenkopolhukam)

25. Brigjen Pol. Drs. Sumarto M.Si, Jabatan Karo Provost Divpropam Polri

26. Brigjen Pol. Adrianto Jossy Kusumo S.H.,M.Han, Jabatan Dirtindak Densus 88 AT

27. Brigjen Pol. Kukuh Susilo S.I.K, Jabatan Agen Intelijen Kepolisian Tk.II Baintelkam Polri

28. Brigjen Pol. Iksantyo Bagus Pramono S.H.,M.H, Jabatan Karosundokinfokum Divkum Polri

29. Brigjen Pol. Marsudianto S.I.K, Jabatan Karo Jianstra Sops Polri

30. Brigjen Pol. Adhi Satya Perkasa S.I.K.,M.H, Jabatan Pati Baharkam Polri (Penugasan pada Kemenkopolhukam)

31. Brigjen Pol. Hirbak Wahyu Setiawan S.I.K.,M.H, Jabatan Karo Analis Baintelkam Polri

32. Brigjen Pol. Dr. Jayadi S.I.K.,M.H, Jabatan Penyidik Tindak Pidana Utama Tk.II Bareskrim Polri

33. Brigjen Pol. Moehammad Syafriyal S.H.,S.I.K* Jabatan Pati Baintelkam Polri (Penugasan pada Kemenkopolhukam)

34. Brigjen Pol. Tony Ariadi Efendi S.H., S.I.K.,M.H.,M.M, Jabatan Pati SSDM Polri (Penugasan pada Setmilpres)

35. Brigjen Pol. Naek Pamen Simanjuntak S.I.K, Jabatan Widyaiswara Madya Sespim Lemdiklat Polri

36. Brigjen Pol. Hari Santoso S.I.K.,M.Si, Jabatan Widyaiswara Madya Sespim Lemdiklat Polri

37. Brigjen Pol. Ratno Kuncoro S.I.K.,M.Si, Dir Ekonomi Baintelkam Polri

38. Brigjen Pol. Valentino Alfa Tatareda S.H.,S.I.K, Jabatan Pengembang Teknologi Informasi Kepolisian Utama Tk.II Divtik Polri

39. Brigjen Pol. Veris Septiansyah S.H.,S.I.K.,M.H, Jabatan Karo Bankum Divkum Polri

40. Brigjen Pol. Dr. Putera Sadana S.I.K.,M.Hum.,M.M, Jabatan Pati Polda Metro Jaya (Penugasan pada MPR RI)

41. Brigjen Pol. Yudhi Sulistyanto Wahid S.I.K, Jabatan Karo Renmin Bareskrim Polri

42. Brigjen Pol. Erwin Kurniawan S.I.K.,M.Hum, Jabatan Karo Binopsnal Baharkam Polri

43. Brigjen Pol. Rony Samtana S.I.K.,M.T.C.P, Jabatan Wakapolda Sumut

44. Brigjen Pol. Hengki Haryadi S.I.K.,M.H, Jabatan Penyidik Tindak Pidana Utama Tk.II Bareskrim Polri

45. Brigjen Pol. Dr. Nurul Azizah S.I.K.,M.Si, Jabatan Dirprog Sarjana STIK Lemdiklat Polri

Continue Reading

Peristiwa

Polsek Semen Sampaikan Imbauan Kamtibmas di Tengah Sawah

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polsek Semen Polres Kediri Kota terus berupaya hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan sambang yang dilakukan oleh para Bhabinkamtibmas. Pada Selasa (15/4/2025), Aiptu Wawan Taufik selaku Bhabinkamtibmas Desa Kanyoran melaksanakan kunjungan langsung ke area persawahan Dusun Kasrepan, Desa Kanyoran, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri.

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memantau langsung aktivitas warga yang tengah memanen padi sekaligus menyampaikan imbauan kamtibmas. Aiptu Wawan Taufik juga mendorong partisipasi aktif masyarakat untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan melalui swasembada.

“Kami mengajak masyarakat untuk terus semangat dalam bertani. Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, dan petani memiliki peran strategis dalam menjaga ketersediaan pangan nasional,” ujar Aiptu Wawan di sela kegiatan.

Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai, dengan suasana aman, tertib, dan penuh keakraban antara petugas dengan masyarakat. Kehadiran polisi di tengah sawah ini merupakan bagian dari pendekatan humanis Polres Kediri Kota untuk mempererat sinergi dengan warga.

Kapolsek Semen, Iptu Bambang HM, S.H., mengatakan bahwa Polsek Semen akan terus mendorong anggotanya untuk proaktif turun ke lapangan. “Kami ingin memastikan bahwa kepolisian hadir tidak hanya di jalan atau kantor, tetapi juga di sawah dan ladang, menjadi bagian dari kehidupan masyarakat,” pungkasnya. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Cegah 3C, Petugas Sisir Objek Vital dan Pemukiman Warga

Published

on

Kediriselaludihati.com – Dalam rangka menciptakan rasa aman dan mencegah tindak kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor), Polsek Pesantren Polres Kediri Kota melaksanakan patroli Harkamtibmas pada Selasa (15/4/2025) pagi. Kegiatan dilakukan di sejumlah titik rawan kejahatan di wilayah hukum Polsek Pesantren.

Patroli yang dipimpin oleh AKP D. Nurhidayat selaku Perwira Pengawas, bersama tiga personel lainnya yakni Aiptu Tamsirul Anam, Aipda Dwi A, dan Aipda Joko W, menyasar lokasi-lokasi strategis seperti objek vital, pertokoan, perbankan/ATM, serta area pemukiman warga.

Kapolsek Pesantren, Kompol Siswandi, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk menjaga stabilitas keamanan masyarakat pasca perayaan Idulfitri.

“Melalui patroli dialogis ini, kami menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat dan pihak pengelola pertokoan atau bank agar tetap waspada, serta tidak lengah terhadap potensi tindak kejahatan,” terangnya.

Selama patroli berlangsung, situasi di lapangan dilaporkan aman, tertib, dan terkendali. Petugas juga memberikan imbauan kepada warga agar ikut berperan serta dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

Patroli akan terus digelar secara berkala, terutama pada jam-jam rawan, untuk memastikan wilayah tetap kondusif dan terbebas dari ancaman kriminalitas. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Situasi Kondusif, Kegiatan Harkamtibmas Pasca Operasi Ketupat Semeru 2025 Berjalan Lancar

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polsek Mojoroto Polres Kediri Kota melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai tindak lanjut pasca Operasi Ketupat Semeru 2025, Selasa (15/4). Kegiatan dilaksanakan di sekitar kompleks Pondok Pesantren Lirboyo, Jalan Dr. Saharjo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.

KRYD ini dilakukan untuk mengantisipasi kedatangan para santri usai libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Tim patroli yang terdiri dari Aiptu Margono, Aipda Krisnawan W. S.H., Bripka Sukirno, dan Bripka Gina Nanang H. menyasar titik-titik strategis seputar kawasan pesantren.

Kapolsek Mojoroto, Kompol Rudi Purwanto, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah preventif untuk memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, mengingat padatnya arus mobilitas santri yang kembali ke lingkungan pondok.

“Alhamdulillah, patroli berjalan lancar dan situasi di sekitar Ponpes Lirboyo terpantau aman dan terkendali,” ujar Kompol Rudi.

Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban serta melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.

Kegiatan KRYD ini menjadi bentuk konsistensi Polri dalam menjaga stabilitas keamanan pasca Lebaran dan mendukung ketertiban di lingkungan pendidikan keagamaan seperti Ponpes Lirboyo yang merupakan salah satu pesantren terbesar di Jawa Timur. (res/an)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com

You cannot copy content of this page