Uncategorized
Memposting Ujaran Kebencian di Facebook, Pemuda Asal Bangkalan Diamankan Polda Jatim
SURABAYA,- Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim, menangkap satu orang pemuda yang telah melakukan dugaan ujaran kebencian melalui media sosial (medsos) Facebook. Dengan nama akunya “Umar Fauzhi Aschal”.
Pemuda yang berhasil diamankan yakni, Umar Fauzhi, (25) warga Kampung Nyiur, Desa Pangpong, Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan, Madura.
Kronologi kejadiannya, bahwa pada hari Selasa tanggal 22 Juni 2021, sekira pukul 16.00 WIB. pemilik akun facebook atas nama “Umar Fauzhi Aschal”. Telah menulis status provokatif yang ditulis di grup ” Kabar Bangkalan”.
Isi dari status tersebut berbunyi, “Sekilas info malam ini jam 7, sehubungan antar Kabupaten diadakan kumpul bersama yakni tretan madureh di tanean suramadu yang katanya mau ngerusak atau bakar tenda merapat tretan”.
Dengan kejadian ini, polda jawa timur melalui Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko menyampaikan, bahwa perkembangan kasus Covid-19 di dunia mengalami peningkatan. Dan masyarakat di Indonesia juga alami peningkatan, sedangkan di Jawa Timur seperti di Bangkalan, Madura juga mengalami peningkatan.
“Atas dasar inilah, pemerintah bersama Kodam V Brawijaya dan Polda Jatim, melakukan penyekatan di Jembatan Suramadu. Tujuannya untuk menekan penyebaran Covid-19,” jelas Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko, Kamis (24/6/2021) petang.
“Namun ditengah upaya menekan penyebaran Covid-19, masih ada masyarakat yang melakukan kegiatan dengan menyebarkan berita yang menimbulkan gejolak di Madura, sehingga tim dari Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim. Berhasil mengamankan satu orang yang menyebarkan ujaran kebencian dengan mengajak masyarakat melawan upaya pemerintah jatim dalam melakukan penyekatan di suramadu,” tambah Gatot Repli.
Pemuda ini sehari-hari bekerja di esxpedisi di wilayah Kenjeran, Surabaya. Yang bersangkutan beberapa kali telah memposting ujaran kebencian, motif dari pelaku sendiri adalah ikut-ikutan temannya.
“Dari pengungkapan ini polisi berhasil mengamankan barang bukti satu buah hanphone milik pelaku,” pungkasnya.
Dari pengungkapan tersebut, tersangka akan dikenakan Pasal 45A ayat (2) UU ITE Nomor 19 Tahun 2016, dengan ancaman paling lama 6 tahun dan atau Pasal 14 UU Nomor 1 tahun 1946 dengan ancaman pidana 10 tahun.
Sementara itu Wadirkrimsus Polda Jatim AKBP Zulham, mengungkapkan, bahwa modus pelaku memposting yang isinya berupa ajakan kepada kelompok di madura. Untuk melakukan aksi terhadap penyekatan di Suramadu.
“Atas dasar postingan itu, anggota melakukan patroli siber dan dilakukan penyelidikan dan didapat pemilik akun dan akhirnya diamankan. Saat di intrograsi bahwa pelaku hanya ikut-ikutan,” jelas AKBP Zulham, Wadirkrimsus polda jatim.
Setelah berhasil diamankan, pelaku menyesali perbuatannya dan berjanji tidak melakukan kembali.
Sedangkan pelaku saat dirilis di polda jawa timur, yang didampingi oleh pamannya. Pelaku secara terbuka meminta maaf kepada kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat jawa timur.
Pelaku mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dengan menerapkan 5M.
Peristiwa
Ribuan Porsi MBG Didistribusikan dari Dua SPPG di Kota Kediri, Polisi Pastikan Berjalan Lancar
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Semampir, Polsek Kediri Kota, Aiptu Dodik Bagoes Riyadi melaksanakan patroli dan sambang pemantauan penyaluran Program Makan Bergizi Gratis (MBG), pada Jumat (9/1/2026). Kegiatan dimulai sejak pukul 07.00 WIB dan berlangsung hingga selesai di dua lokasi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), yakni SPPG Semampir 1 dan SPPG Semampir 3, Kota Kediri.
Pemantauan dilakukan sebagai bentuk dukungan Polri dalam memastikan program MBG berjalan sesuai prosedur, tepat sasaran, serta tetap menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas bersinergi bersama Babinsa Kelurahan Semampir dan Kasi Dokkes Polres Kediri Kota.
Di SPPG Semampir 1 yang berlokasi di Jalan Mayor Bismo Gang Makam RT 07 RW 01, Kelurahan Semampir, penyaluran MBG dilakukan kepada sejumlah lembaga pendidikan dengan total 972 penerima manfaat. Rinciannya, MIN 1 Kediri sebanyak 692 porsi, TK Pembina 112 porsi, KB Smart Semampir 27 porsi, TK Mardi Putra 51 porsi, TK Kemala Bhayangkari 68 porsi, serta TK Dian Hati sebanyak 22 porsi.
Sementara itu, di SPPG Semampir 3 yang berada di Jalan Tembus RT 13 RW 02, Kelurahan Semampir, pendistribusian MBG menjangkau 1.241 penerima manfaat. Penyaluran dilakukan kepada KB Intan GS Balowerti sebanyak 44 porsi, TK Dharma Wanita 67 porsi, SMPN 3 Kediri sebanyak 1.086 porsi, serta TK Darut Taqwa 38 porsi.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Semampir Aiptu Dodik Bagoes Riyadi menyampaikan bahwa kegiatan pemantauan ini bertujuan memastikan seluruh proses penyaluran MBG berjalan tertib, aman, dan sesuai ketentuan. Selain itu, kehadiran aparat juga memberikan rasa aman bagi petugas penyalur serta pihak sekolah penerima manfaat.
“Kami melakukan pemantauan langsung untuk memastikan distribusi berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran. Sinergi bersama Babinsa dan Dokkes juga dilakukan guna mendukung kelancaran program pemerintah di bidang pemenuhan gizi,” ujarnya.
Kapolsek Kediri Kota Kompol Bowo Wicaksono, S.Sos., secara terpisah menegaskan bahwa Polsek Kediri Kota mendukung penuh pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi anak-anak.
Menurutnya, peran Bhabinkamtibmas di lapangan sangat penting untuk memastikan stabilitas kamtibmas sekaligus mendukung program prioritas pemerintah.
“Program MBG ini sangat strategis untuk masa depan generasi muda. Oleh karena itu, kami memastikan pengamanan dan pemantauan dilakukan secara maksimal agar pelaksanaannya berjalan lancar dan tidak menimbulkan permasalahan,” kata Kompol Bowo.
Selama kegiatan pemantauan berlangsung, situasi di seluruh lokasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Penyaluran MBG berjalan lancar tanpa kendala, serta mendapat dukungan dari pihak sekolah dan masyarakat setempat. (res/an)
Peristiwa
Polisi Dukung Penguatan Tata Kelola UPT Puskesmas Wilayah Utara Kota Kediri
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Ringinanom, Polsek Kediri Kota, Aipda Eko Prayitno, menghadiri kegiatan sambang dan rapat koordinasi pembinaan tata kelola penyelenggaraan unit pelayanan kesehatan kelurahan UPT Puskesmas Kota Wilayah Utara, pada Jumat (9/1/2026). Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Kelurahan Ringinanom, Kecamatan Kota, Kota Kediri, mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
Rapat koordinasi ini merupakan bagian dari upaya sinergi lintas sektor dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di tingkat kelurahan. Kegiatan dihadiri oleh Kepala Puskesmas Kota Wilayah Utara Susana Dewi, Camat Kota Agus Suryanto, Lurah Ringinanom Oriza Mahendra Jaya, Babinsa Serka Rokim, Bhabinkamtibmas Aipda Eko Prayitno, para ketua RT dan RW, serta kader IPL Posyandu Kelurahan Ringinanom.
Dalam kegiatan tersebut dibahas sejumlah hal terkait pembinaan dan penguatan tata kelola layanan kesehatan kelurahan, termasuk optimalisasi peran UPT Puskesmas, Posyandu, serta koordinasi antar pemangku kepentingan agar pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan lebih efektif, transparan, dan berkelanjutan.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Ringinanom Aipda Eko Prayitno menyampaikan dukungan Polri terhadap upaya peningkatan kualitas layanan kesehatan masyarakat. Ia menegaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas dalam forum-forum koordinasi kewilayahan merupakan bentuk komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.
“Polri siap mendukung dan bersinergi dengan pemerintah kelurahan, puskesmas, serta seluruh elemen masyarakat agar pelayanan kesehatan berjalan dengan baik, aman, dan tertib. Dengan koordinasi yang solid, diharapkan pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” ujarnya.
Kapolsek Kediri Kota Kompol Bowo Wicaksono, S.Sos., secara terpisah menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan rapat koordinasi yang dihadiri Bhabinkamtibmas merupakan bagian dari penguatan kemitraan antara kepolisian dan masyarakat.
Menurutnya, keterlibatan Polri dalam kegiatan kewilayahan tidak hanya berfokus pada aspek keamanan, tetapi juga mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
“Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat menjadi wujud pelayanan Polri yang humanis dan responsif. Kami berharap sinergi lintas sektor ini terus terjaga demi terciptanya lingkungan yang sehat, aman, dan nyaman bagi warga,” kata Kompol Bowo.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Seluruh peserta rapat mengikuti kegiatan dengan antusias, serta menyepakati pentingnya kolaborasi berkelanjutan dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Kelurahan Ringinanom, Kota Kediri. (res/an).
Peristiwa
Polsek Tarokan Kediri Imbau Warga Waspada Musim Hujan dan Jaga Lingkungan Tetap Kondusif
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Desa Kerep, Kecamatan Tarokan, Kabupaten Kediri, Polsek Tarokan Polres Kediri Kota, Aiptu Moh Syafiudin melaksanakan kegiatan sambang warga sebagai bagian dari upaya pembinaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), pada Jumat (9/1/2026).
Kegiatan sambang warga tersebut dilaksanakan sekitar pukul 11.00 WIB di RT 02 RW 02 Dusun Cabak, Desa Kerep. Dalam kegiatan itu, Bhabinkamtibmas melakukan dialog langsung dengan Ketua RT setempat, Sugiharto, sekaligus menyerap aspirasi masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara humanis.
Dalam dialognya, Aiptu Moh Syafiudin mengimbau warga agar tetap meningkatkan kewaspadaan, khususnya di tengah kondisi musim hujan yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan maupun bencana lingkungan. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan guna menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif.
“Melalui sambang desa ini, kami mengajak warga untuk bersama-sama menjaga lingkungan, meningkatkan kepedulian, serta saling mengingatkan agar potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” ujarnya.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan masyarakat agar tidak ragu menghubungi Polsek Tarokan maupun Bhabinkamtibmas setempat apabila menemukan permasalahan atau potensi gangguan keamanan di lingkungannya. Menurutnya, komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Kapolsek Tarokan, AKP Ibnu Sa’i, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang warga merupakan salah satu strategi Polri dalam membangun kedekatan dengan masyarakat. Dengan turun langsung ke lapangan, Bhabinkamtibmas diharapkan mampu menjadi penghubung antara kepolisian dan warga dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.
“Kami terus mendorong anggota Bhabinkamtibmas untuk aktif hadir di tengah masyarakat. Selain memberikan rasa aman, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mendeteksi secara dini berbagai potensi permasalahan di lingkungan warga,” kata AKP Ibnu Sa’i.
Selama kegiatan sambang berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Warga menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan mengapresiasi upaya kepolisian yang secara rutin menjalin komunikasi serta memberikan pembinaan kamtibmas di wilayah Desa Kerep. (res/an).
-
Peristiwa5 years agoNing Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal6 years agoJangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa6 years agoPonpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized5 years ago6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa6 years agoPengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa6 years agoRibuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Peristiwa3 years agoInilah Kegiatan Malam Tirakatan Jumat Legi di Gereja Puhsarang
-
Inspirasi6 years agoMengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
