

Peristiwa
Patroli Sahur On The Road, Polsek Mojoroto Kediri Antisipasi Tawuran Antar Pemuda
Kediriselaludihati.com – Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota melaksanakan Patroli Sahur/ Pam Tempat Sahur. Kegiatan berlangsung, pada Senin 10 Maret 2025 pukul 02 00 WIB s/d selesai.
Kegiatan berlangsung di Jln. Gatot Subroto, Jl Mangun Suparjan / sukorame jl peteran Jl penanggungan Kec Mojoroto.Kota Kediri. Petugas yang melaksanakan, Padal iptu Jarot Dodik, Aiptu Heri Setiawan dan Aipda Hengky.
Melaksanakan Patroli / Pantau tempat penjual makan saur dan Pantau Sahur On The Road di Sp4 Jl Raya/ Perbatasan. Antisipasi Sahur On The Road Tawuran antar pemuda maupun perguruan silat dan cegah 3 C (Curas, Curat dan Curanmor)
“Kegiatan Patroli Sahur berjalan lancar aman terkendali.Nihil Sahur On The Road,” ujar Kapolsek Mojoroto Kompol Rudi Purwanto, S.H. (res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Polsek Grogol Sambangi Tokoh Agama Wujudkan Ramadhan Aman dan Damai

Dalam rangka menciptakan lingkungan masyarakat yang madani, aman, sejuk, dan damai selama Bulan Ramadan, Bhabinkamtibmas Desa Cerme Polsek Grogol AIPDA AGUS SBW melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan tokoh agama Masjid An Nur Dsn Gringging Selasa (11/03/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan para tokoh agama, sekaligus mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar selama bulan suci. Dalam kesempatan tersebut, AIPDA AGUS SBW menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak tokoh agama untuk berperan aktif dalam menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif.
“Bulan Ramadan adalah momentum yang baik untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat toleransi antarwarga. Kami berharap tokoh agama dapat membantu mengedukasi masyarakat agar selalu menjaga kedamaian dan ketertiban, sehingga suasana ibadah tetap nyaman dan khusyuk,” ujar AIPDA AGUS SBW
Para tokoh agama menyambut baik kegiatan sambang ini dan menyatakan kesiapannya untuk mendukung upaya kepolisian dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah Polsek Grogol
Dengan adanya sinergi antara Bhabinkamtibmas dan tokoh agama, diharapkan situasi di Kec. Muara Bengkal tetap aman, sejuk, dan damai selama Ramadan serta seterusnya.
Peristiwa
Bulan Ramadhan Penuh Berkah, Kapolres Kediri Kota Safari Sholat Subuh di Masjid Al Hidayah Grogol

Kediri Kota – Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. melakukan safari subuh berjamaah di Masjid Al Hidayah Ds Bedrek Kec Grogol Kab Kediri, pada Rabu (12/3/2025).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat, sekaligus memperkuat jalinan silaturahmi di bulan Ramadhan 1446 H
Kedatangan Kapolres Kediri Kota disambut hangat oleh warga setempat. Dalam kesempatan tersebut, AKBP Bramastyo Priaji turut melaksanakan shalat subuh berjamaah bersama jamaah masjid yang hadir.
Tak hanya itu, Kapolres Kediri Kota juga menyampaikan pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada jamaah yang hadir.
Hati hati terhadap kendaraanya, gunakan kunci ganda agar terhindar dari curanmor, dan juga lebih berhati hati kalau berpergian melintasi diperlintasan rel kereta api, tengok dan pastikan aman baru melintas, kemaren ada 2 kejadian laka kereta api di Ngadiluwih Kediri dan di Blitar, pesan AKBP Bramastyo Priaji
“Melalui kegiatan safari Subuh berjamaah ini, saya berharap bisa lebih dekat dengan masyarakat,” kata Kapolres Kediri Kota
“Kami ingin menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Kediri Kota, dan kami membutuhkan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkannya,” imbuh AKBP Bramastyo Priaji
Safari Subuh berjamaah ini juga menjadi ajang bagi Kapolres Kediri Kota untuk menyampaikan berbagai informasi terkait situasi keamanan di wilayah hukum Polres Kediri Kota khususnya dalam menjaga ketertiban di bulan suci Ramadhan
“Kami mengucapkan terima kasih atas peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan di bulan Ramadhan ini, dan kami berharap ke depan kerjasama ini terus terjalin dengan baik,” ujar Kapolres Kapolres Kediri Kota
Selain menyampaikan pesan kamtibmas, Kapolres juga memberikan bantuan kepada takmir masjid, dan membagikan sembako pada warga sekitar masjid Al Hidayah Ds Bedrek Kec Grogol Kediri
“Kami berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat,” ungkap AKBP Bramastyo Priaji
Kegiatan safari Subuh berjamaah ini merupakan bagian dari program Polres Kediri Kota untuk memperkuat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta mendekatkan diri dengan tokoh agama dan masyarakat di tingkat Desa.(**)
Peristiwa
Polsek Pesantren Gelar Patroli Sahur Untuk Jaga Keamanan Di Bulan Ramadan

Polsek Pesantren menggelar patroli sahur sebagai bagian dari Program Beyond Trust Presisi TW I 2025 untuk menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat di bulan Ramadhan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga yang melaksanakan sahur serta mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah hukum Polsek Pesantren, Selasa (11/3/2025).
Patroli yang dilaksanakan mulai pukul 03.00 WIB hingga selesai ini menyasar beberapa titik, di antaranya Jalan di Kecamatan Pesantren Kegiatan ini dipimpin oleh IPTU SUJOKO (Pawas) dan AIPTU SONY W, yang turut memberikan imbauan kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga keamanan lingkungan selama bulan Ramadan.
Kapolres Pesantren Kompol Siswandi SH menegaskan bahwa patroli sahur merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan warga selama menjalankan ibadah puasa. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalankan sahur dengan aman dan tenang, tanpa gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.
Sementara itu, Kompol Siswandi menambahkan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat saat dini hari juga berfungsi sebagai langkah pencegahan terhadap potensi tindak kejahatan. “Dengan patroli ini, kami dapat langsung berinteraksi dengan warga, memberikan imbauan, serta memastikan lingkungan tetap kondusif selama Ramadan,” katanya.
-
Peristiwa4 years ago
Ning Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal5 years ago
Jangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa5 years ago
Ponpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized4 years ago
6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa5 years ago
Pengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa5 years ago
Ribuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Inspirasi5 years ago
Mengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
-
Peristiwa2 years ago
Inilah Kegiatan Malam Tirakatan Jumat Legi di Gereja Puhsarang