Uncategorized
Polisi Berhasil Amankan Residivis Curanmor 12 TKP yang Viral di Medsos
Surabaya – “Sepandai-padai tupai melompat pasti akan jatuh juga”. Peribahasa ini agak cocok untuk menggambarkan petualangan satu maling motor (curanmor) di Surabaya.
Setelah beberapa kali beraksi lolos terus, akhirnya satu pelaku pencurian dengan pemberatan berinisial MJR (36) warga Jl. Sidotopo Wetan Surabaya, berhasil dibekuk anggota unit Resmob Sat Reskrim Polrestabes Surabaya,Polda Jatim pada Jumat (23/12/2022).
Kapolrestabes Surabaya Polda Jatim, Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan Melalui Kasat Reskrim AKBP Mirzal Maulana. Ia mengatakan satu pelaku MJR berhasil ditangkap di wilayah Jalan Kapasan, Kecamatan Simokerto, Kota Surabaya Jawa Timur. Pelaku diketahui baru keluar dari Lapas 3 bulan yang lalu.
“Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat, maka petugas pun langsung bergerak cepat untuk menangkap satu pelaku yang sedang bersembunyi di wilayah Kapasan Surabaya, sekitar pukul 23.30 WIB,” kata Mirzal, Senin (26/12/2022).
Aksi pencurian kendaraan ini sempat terekam cctv dan viral di media sosial yang diunggah salah satu korban. Dari pengakuan tersangka sendiri, dirinya sudah beraksi di 12 TKP di Kota Surabaya.
Lebih lanjut, AKBP Mirzal mengatakan satu pelaku ini aksinya sudah dilaporkan korban sebanyak empat kali di Kota Pahlawan Surabaya diantaranya, parkiran apotek K24 Jl. Kapas Kerampung 220, Perumdos blok U 201/3, Perumdos blok U 180, dan gedung jurusan design produk industi kampus ITS, Kota Surabaya.
“Barang bukti yang berhasil kami amankan adalah rekaman CCTV, satu sepeda motor Yamaha Mio, satu STNK sepeda motor dengan Nopol W 4424 ES, satu buah remote sepeda motor, dan satu motor Suzuki FU warna hitam (sarana yang digunakan pelaku),” kata AKBP Mirzal.
Atas perbuatannya satu tersangka ini dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman pidana paling lama 5 tahun penjara.***Hms
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Setonopande Titip Pesan Kamtibmas kepada peserta Rakor Persiapan Pilkada di Kantor Sekretariat PPS
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Setonopande Kota Kediri, Aiptu Syaifudin Yuri melakukan patroli DDS.
Kegiatan berlangsung, pada Kamis 21 Nofember 2024 pukul 12.30 WIB sd selesai. Petugas datang ke Sekretariat PPS Kelurahan Setonopande Jl. Sultan Agung No. 55 Kota Kediri.
Melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi terkait persiapan Pelaksanaan Pilkada Tahun 2024 di wilayah Kelurahan Setonopande Kota Kediri.
Adapun yang hadir antara lain, PPS Setonopande. Petugas PPL. Lurah Setonopande. BhabinkamtiBabinsa. Babinsa. Kasi Trantib
Agenda Rapat koordinasi kesiapan Pilkada 2024. Pengecekan tempat / Ruang yang digunakan untuk menyimpan Kotak Suara, Surat Suara dan Bilik beserta Dokumen Pilkada lainnya.
“Kegiatan masih berlangsung lancar, tertib & aman terkendali,” kata Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H. (res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Kalirong Ajak Warga Gunakan Hak Pilih dalam Pilkada 2024
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Desa Kalirong Kecamatan Tarokan Kabupaten Kediri Aiptu Rio Marendra melakukan patroli DDS.
Kegiatan berlangsung, pada hari Kamis 21 -November-2024 pukul 15.30 WIB s/d selesai. Lokasinya di Gedung Serba Guna Kantor Balai Desa Kalirong
Tiga Pilar Desa Kalirong melaksanakan kegiatan sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Bupati dan Wakil Bupati Kediri tahun 2024 oleh PPS Desa Kalirong.
Selanjutnya dihimbau kepada masyarakat untuk datang ke TPS tanggal 27 November 2024 untuk menggunakan hak pilihnya guna mensukseskan Pilkada tahun 2024.
Apabila ada permasalahan atau gangguan “KAMTIBMAS” ( Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat)3 segera hubungi Polsek tarokan atau Bhabinkamtibmas
“Kegiatan dalam keadaan aman, lancar dan kondusif serta dokumentasi terlampir,” kata PS Kapolsek Tarokan Iptu Ibnu Sa’i, S.H. (res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Bandar Kidul Minta Pemilik Penampungan Rosok Cari Lahan Baru Karena Dikeluhkan Warganya Timbulkan Bau Tak Sedap
Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bandar Kidul, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Aiptu Sugiono, S.H melakukan patroli sambang.
Kegiatan pada hari Kamis 21 Nopember 2024 pukul 08.00 WIB s/d selesai. Lokasinya di penampungan Rosok milik bpk.Suyadi RT 04 RW 01 kelurahan Bandar Kidul
BKTM Kelurahan Bandar Kidul bersama 3 pilar dan Satpol PP menindak lanjuti laporan keluhan dari ibu Sri Utami warga RT 04 RW 01 maupun warga sekitar terkait adanya bau tidak sedap dan banyaknya binatang seperti tikus ular dan lainya yang berasal dari penampungan rosok yang melebihi kapasitas dan tidak ada tutup milik Suyadi warga RT 04 RW 01 kelurahan Bandar Kidul.
Bhabinkamtibmas menghimbau agar segera mencari lokasi lahan baru untuk usahanya dan jangan membuat keresahan dilingkungan.
“Selama Kegiatan berjalan lancar tertib dan terkendali aman,” kata Kapolsek Mojoroto Kompol Ernawan, S.H. (res/an)
-
Peristiwa4 years ago
Ning Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal5 years ago
Jangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa5 years ago
Ponpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized4 years ago
6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa4 years ago
Pengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa5 years ago
Ribuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Inspirasi5 years ago
Mengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
-
Inspirasi4 years ago
Ponpes Al Falah Ploso Mojo Kediri Terima Kedatangan Santri pada Juli 2020