Connect with us

Peristiwa

Sat Binmas Polres Kediri Kota Laksanakan Bukber Dengan Santri Ponpes Al- Amin dan Kaum Dhuafa

Published

on

Polres Kediri Kota  kembali menunjukkan kebersamaan dan solidaritas melalui acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh Sat Binmas bersama Masyayikh, Para Guru, Santri Ponpes Al-Amien serta kaum Dhuafa di lingkungan Ponpes. Acara yang berlangsung pada Minggu (16/03)  tersebut dihadiri oleh Kasat Binmas Iptu Cahyo Widodo S.H menekankan pentingnya kebersamaan dan solidaritas antar anggota, terutama di bulan suci Ramadan ini.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar berbuka puasa bersama, tetapi juga untuk mempererat hubungan kekeluargaan di antara kita. Semoga kebersamaan ini dapat terus terjalin dan memberikan dampak positif dalam tugas kita sehari-hari,” ujar Iptu Cahyo

Acara tersebut dihadiri oleh – KH. Ahmad Farizs Idrissa ( Gus Farizs ), Kompol Ridwan Sahara Kapolsek Kediri Kota, IPTU Cahyo, SH Kasat Binmas Polres Kediri Kota, Jama’ah ( Warga & Santri Ponpes Al Amien) serta kaum Dhuafa.

Suasana hangat dan akrab tampak jelas selama berlangsungnya acara. Setelah berbuka puasa bersama, kegiatan diakhiri dengan penutupan yang menandai suksesnya acara tersebut, Jelas Iptu Cahyo 

Continue Reading

Peristiwa

Polres Kediri Kota Pasang Banner dan Stiker “Mudik Aman Keluarga Nyaman” di Titik Strategis Terminal dan Bandara

Published

on

Kediri Kota – Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Polres Kediri Kota melalui Satlantas terus menggencarkan sosialisasi keselamatan berkendara dengan memasang banner dan stiker himbauan “Mudik Aman Keluarga Nyaman” di berbagai titik strategis di Kota Kediri, Minggu (16/3/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kanit Kamsel Satlantas Polres Kediri Kota bersama anggota dengan menyasar lokasi-lokasi yang menjadi pusat keberangkatan masyarakat, seperti Terminal Bus Tamanan, PO Bus Setiawan, Bandara Dhoho, serta perempatan Alun-alun dan Jembatan Brawijaya Kota Kediri.

Kasat Lantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir, S.T.K., S.I.K. menjelaskan bahwa pemasangan banner dan stiker ini bertujuan untuk mengingatkan masyarakat agar lebih berhati-hati saat mudik dan selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Kami ingin memberikan edukasi kepada masyarakat agar perjalanan mudik mereka aman, nyaman, dan lancar. Dengan memasang banner dan membagikan stiker di titik-titik strategis, kami berharap masyarakat semakin sadar pentingnya persiapan sebelum perjalanan, baik dari segi kondisi kendaraan maupun fisik pengemudi,” ujar Kasat Lantas.

Selain pemasangan banner di Terminal, PO Bus, dan Bandara, petugas juga membagikan dan menempelkan stiker “Mudik Aman Keluarga Nyaman” kepada pengendara yang melintas di perempatan Alun-alun dan perempatan Jembatan Brawijaya Kota Kediri.

Dalam kesempatan tersebut, petugas juga memberikan himbauan langsung kepada masyarakat agar memastikan kondisi fisik prima sebelum berkendara, memeriksa kelayakan kendaraan dan surat-surat berkendara, menggunakan helm dan sabuk pengaman saat berkendara, menghindari mengemudi dalam keadaan mengantuk, mematuhi rambu-rambu dan aturan lalu lintas, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. menegaskan bahwa upaya ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung kelancaran arus mudik.

“Kami ingin memastikan masyarakat yang hendak mudik bisa sampai ke tujuan dengan selamat. Oleh karena itu, kami terus mengingatkan pentingnya keselamatan berlalu lintas dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman’,” ungkap Kapolres.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau lancar, tertib, dan kondusif. Polres Kediri Kota akan terus melakukan sosialisasi serupa guna memastikan kesiapan masyarakat dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2025. (**)

Continue Reading

Peristiwa

Kapolres Kediri Kota Bagikan Takjil untuk Masyarakat sebagai Wujud Kepedulian di Bulan Ramadhan

Published

on

Kediri Kota – Dalam rangka mengisi keberkahan di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Kediri Kota menggelar kegiatan berbagi takjil yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si, di dampingi Wakapolres Kompol Yanuar Rizal Ardianto, S.H., S.I.K. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu sore, 16 Maret 2025, di depan Mako Polres Kediri Kota Jalan KDP Slamet No 2 Kota Kediri

Kapolres Kediri Kota bersama Kapolsek jajaran di masing masing Polsek turun langsung ke jalan untuk membagikan takjil gratis kepada masyarakat menjelang waktu berbuka puasa. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Kediri Kota terhadap warga, khususnya bagi mereka yang masih berada di perjalanan saat adzan Maghrib berkumandang.

Dalam kegaiatan ini membagikan ratusan paket takjil kepada pengguna jalan, pengendara, serta masyarakat sekitar. Dengan senyum dan sapaan hangat, para petugas memberikan takjil kepada warga yang melintas.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta sebagai wujud berbagi keberkahan di bulan suci Ramadhan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Kediri Kota kepada masyarakat. Semoga dengan berbagi takjil ini, kita bisa semakin dekat dengan warga serta membawa manfaat bagi sesama, ” ujar Kapolres

Masyarakat yang menerima takjil pun menyambut dengan antusias dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Polres Kediri Kotai. Mereka mengapresiasi kegiatan ini karena sangat membantu, terutama bagi mereka yang belum sempat menyiapkan makanan berbuka di tengah perjalanan.

Kegiatan berbagi takjil ini diharapkan dapat terus dilakukan di berbagai titik di wilayah hukum Polres Kediri Kediri baik tingkat Polres maupun di Polsek Jajaran selama bulan Ramadhan, sebagai wujud nyata kepolisian dalam mendukung kebersamaan dan solidaritas sosial, pungkas AKBP Bramastyo Priaji.(**)

Continue Reading

Peristiwa

Pererat Silaturahmi dan Jaga Kamtibmas di Bulan Ramadan, Polres Kediri Kota Gelar Gerakan Subuh Keliling (Suling)

Published

on

Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Kediri Kota   menggelar kegiatan Subuh Keliling dengan melaksanakan salat subuh berjamaah di Masjid Al-Amien, Senin (17/03)

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 03.00 WITA ini diikuti oleh seluruh personel Sat Binmas Polres Kediri Kota dan  Selain menjalankan ibadah, kegiatan ini juga bertujuan mempererat silaturahmi antaranggota serta membentuk karakter personel yang lebih disiplin dan religius dalam menjalankan tugas kepolisian.

Kasi Humas Polres Kediri Kota Ipda Nanang Setyawan SH  menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan mental dan spiritual anggota Polres Tabalong selama bulan Ramadhan.

“Subuh Keliling ini menjadi momentum bagi personel untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT serta menanamkan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari. Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung secara rutin, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga di bulan-bulan lainnya,” ujar Kasi Humas.

Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh kekhusyukan. Selain salat subuh berjamaah, personel juga mendapatkan tausiyah singkat yang memberikan motivasi dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri yang Presisi.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Polres Kediri Kota semakin memiliki semangat dalam menjalankan tugas dengan penuh keikhlasan, serta tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com

You cannot copy content of this page