Connect with us

Peristiwa

Satlantas Polres Kediri Kota Latih Pocil, Mendidik Disiplin dan Cinta Tanah Air

Published

on

Kediriselaludihati.com – Tawa riang dan semangat membara mengisi halaman Mako Satlantas Polres Kediri Kota saat puluhan anak dari PAUD/TK Bina Insani mengikuti kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak), Jumat (16/5/2025). Kegiatan edukatif ini menjadi momen berharga untuk mengenalkan anak-anak pada dunia kepolisian dan pentingnya keselamatan di jalan raya sejak usia dini.

Dipandu oleh Kanit Kamsel Satlantas Polres Kediri Kota dan jajaran anggota, anak-anak diajak memahami arti rambu-rambu lalu lintas, fungsi lampu lalu lintas (APILL), serta cara menyeberang yang aman. Semua disampaikan dengan metode menyenangkan yang membuat anak-anak terlibat aktif dan antusias.

“Dari Polsanak, kami berharap anak-anak tumbuh dengan kesadaran tertib berlalu lintas yang menjadi bagian dari gaya hidup mereka kelak,” ujar AKP Afandy Dwi Takdir, S.T.K., S.I.K., Kasat Lantas Polres Kediri Kota.

Tak berselang lama, semangat yang sama juga terlihat di SDS Pawyatan Daha, di mana 31 siswa mengikuti latihan Polisi Cilik (Pocil) yang dipandu oleh anggota Kamsel Satlantas. Latihan ini mencakup baris-berbaris, etika, serta pengenalan dasar kepemimpinan.

Kegiatan Pocil bertujuan membentuk generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab, dan mencintai tanah air. Anak-anak tak hanya belajar tentang ketertiban, tetapi juga tentang kebersamaan dan semangat juang dalam melayani masyarakat.

Kegiatan ini menjadi bukti bahwa Satlantas Polres Kediri Kota tak hanya menjalankan fungsi penegakan hukum, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan karakter positif sejak usia dini. Suasana yang hangat dan penuh keceriaan menjadi harapan baru bagi masa depan lalu lintas yang lebih aman dan beradab. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Sinergi Polres Kediri Kota dan Forkopimda Amankan Rangkaian Ziarah HUT Lemhannas RI ke-60

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polres Kediri Kota menerjunkan kekuatan penuh dalam pengamanan kegiatan kepulangan Gubernur Lemhannas RI Dr. H. TB. Ace Hasan Syadzily, M.Si., beserta rombongan usai ziarah ke makam Proklamator Kemerdekaan Ir. Soekarno di Kota Blitar, Jumat (16/5/2025). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun ke-60 Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI).

Ziarah dan tabur bunga di Makam Bung Karno menjadi agenda utama sebelum rombongan mendarat di Bandara Dhoho Kediri pukul 10.30 WIB dengan menggunakan pesawat Boeing 737-200. Rombongan yang terdiri dari pejabat tinggi Lemhannas RI, perwira TNI-Polri, serta tenaga ahli dan pengkaji strategis negara tersebut disambut langsung oleh unsur Forkopimda Kabupaten/Kota Kediri.

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., memimpin langsung pengamanan dan pengawalan kegiatan sejak pendaratan hingga kepulangan rombongan. Selain itu, Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, Dandim 0809 Letkol Inf Ragil Jaka Utama, dan jajaran dari Lanud Iswahjudi turut bersinergi dalam pengamanan lintas sektoral yang dilakukan bersama pihak Bandara Dhoho dan jajaran protokoler Pemkab Kediri.

Gubernur Lemhannas beserta rombongan selanjutnya menuju Kantor Pemkab Kediri. Di sana, rombongan diterima oleh Wakil Bupati Kediri Ibu Dewi Maria Ulfa, S.T. bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Kediri di Ruang Joyoboyo. Tidak ada seremoni resmi, namun kegiatan disambut hangat dalam suasana ramah tamah dan penuh kehormatan.

Setelah menunaikan salat Jumat berjamaah di Masjid Al-Furqon Pemkab Kediri dan menyantap makan siang bersama, rombongan kembali ke Bandara Dhoho pada pukul 13.45 WIB. Di Concordia Lounge Bandara, Kapolres Kediri Kota dan pejabat utama lainnya menyambut untuk sesi perpisahan. Tepat pukul 15.17 WIB, rombongan lepas landas kembali ke Jakarta.

Ziarah tahunan ke makam Bung Karno ini merupakan agenda nasional Lemhannas RI sebagai bentuk penghormatan atas jasa pendiri bangsa dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan. Melalui kegiatan ini, Lemhannas juga menegaskan komitmennya untuk terus memantapkan karakter kebangsaan di tengah perubahan zaman.

Dalam keterangannya, AKBP Bramastyo menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan dengan pendekatan humanis dan terpadu lintas instansi. “Polres Kediri Kota berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan kenegaraan maupun kedinasan yang memperkuat ketahanan nasional, dengan menjunjung tinggi sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah,” tegas Kapolres.

Kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif. Tidak hanya sebagai simbol peringatan HUT Lemhannas, namun juga mempertegas peran penting sinergi dan stabilitas keamanan wilayah dalam menyukseskan agenda kenegaraan. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Polres Kediri Kota Bangun Kedekatan Lewat Kebersamaan Dalam Jumat Berkah

Published

on

Kediriselaludihati.com – Momen penuh kehangatan dan kebersamaan tercipta di halaman Masjid Baiturohim Polres Kediri Kota, pada Jumat (16/5/2025). Dalam suasana yang akrab, personel kepolisian dan masyarakat duduk bersama menikmati makan siang usai menunaikan salat Jumat berjamaah, dalam kegiatan bertajuk “Jumat Berkah.”

Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin langsung kegiatan ini dan didampingi Wakapolres Kompol Yanuar Rizal Ardianto, S.H., S.I.K., serta para Pejabat Utama (PJU), Kabag, Kasat, Kasi, PNS Polri, serta seluruh anggota Polres Kediri Kota. Tidak hanya anggota kepolisian, warga masyarakat dan jamaah masjid juga turut merasakan suasana hangat tanpa sekat jabatan maupun status.

Acara dimulai dengan salat Jumat berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan santap siang bersama di halaman masjid. Obrolan ringan dan penuh kekeluargaan menjadi warna dalam kegiatan ini, menciptakan ruang yang lebih terbuka antara polisi dan masyarakat.

“Melalui kegiatan sederhana seperti ini, kami ingin menghadirkan Polri yang lebih dekat, hangat, dan hadir di tengah masyarakat, bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam membangun kebersamaan,” ujar AKBP Bramastyo Priaji.

Masyarakat menyambut baik inisiatif Jumat Berkah ini. Bagi mereka, kegiatan semacam ini adalah bentuk nyata dari pendekatan humanis kepolisian yang patut diapresiasi. Harapannya, sinergi yang terjalin dapat memperkuat suasana aman dan kondusif di Kota Kediri.

Polres Kediri Kota berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan serupa secara rutin, sebagai wujud nyata pelayanan dan pendekatan personal kepada masyarakat, demi terciptanya hubungan yang harmonis dan saling percaya. (res/an)

Continue Reading

Peristiwa

Sinergi TNI-Polri dan Banser Jaga Ibadah Warga Kediri Tetap Kondusif

Published

on

Kediriselaludihati.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Pesantren menggelar pengamanan kegiatan Pengajian Malam Jumat (PMJ) di rumah warga bernama Widodo di Lingkungan Sumber Bulus, Kelurahan Tosaren, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, Kamis malam (15/5/2025).

Kegiatan yang dimulai pada pukul 19.30 WIB tersebut diikuti ratusan jemaah. Demi menjamin keamanan dan kenyamanan jalannya ibadah, Kapolsek Pesantren Kompol Siswandi, S.H. memimpin langsung pengamanan dengan dukungan penuh dari jajaran anggota Polsek, Babinsa Tosaren, serta puluhan anggota Banser selaku pengamanan internal.

Adapun personel yang diturunkan sebanyak 13 personel dari Polri dan TNI, ditambah 50 personel Banser. Mereka disebar untuk mengamankan area sekitar lokasi pengajian, menjaga kelancaran lalu lintas, dan mencegah potensi gangguan kamtibmas.

“Pengamanan ini merupakan bentuk komitmen kami menjaga aktivitas ibadah masyarakat agar berjalan aman, tertib dan penuh khidmat,” ujar Kompol Siswandi.

Kegiatan berjalan dalam situasi aman dan terkendali. Sinergitas antara TNI, Polri, dan elemen masyarakat seperti Banser menjadi faktor kunci terciptanya pengamanan yang humanis dan profesional.

Pengamanan ini juga merupakan bagian dalam upaya menciptakan ketertiban umum menjelang Hari Raya Idul Adha, serta memberikan rasa aman dalam setiap aktivitas keagamaan masyarakat. (res/an)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com

You cannot copy content of this page