Peristiwa
Tangani Positif Corona, Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kediri Rakor dengan Forkopincam Mojo
Kediriselaludihati.com – Tribratanews Polresta Kediri – Rapat Koordinasi Team Gugus Covid-19 Kab. Kediri dengan Forcopincam Mojo dalam rangka mengambil langkah-langkah dalam Penanganan warga Ds. Petok yang positif Covid-19 di Balai Ds. Petok Kec. Mojo Kab. Kediri. Kegiatan diikuti oleh 30 orang, pada Selasa 12 Mei 2020 mulai pukul 19.30 – 23.00 WIB.
Hadir dalam Rakoord tersebut , 1.Team Gugus Covid-19 Kab. Kediri (Windarso dan dr. Yahya cs) , 2. Camat Mojo Sukemi, S.SosKapolsek Mojo beserta para Kanit dan AnggotA, 4. Kades Petok Agus Susanto
Team Gugus Covid-19 Kec. Mojo 6. Team Gugus Covid-19 Desa. Petok 7 Bhabin Kamtibmbas Bripka Sunarko 8. Babinsa Serka Ismail dan Perangkat Desa Petok
Data Identitas Positif Covid-19 merupakan santri Ponpes Temboro Magetan, berusia 15 tahun Warga Petok Mojo Kediri. Pasien positif tinggal serumah dengan keluarga dan karyawan orang tuannya beserta pembantu.
Pasien sekolah/mondok di Ponpes Temboro Magetan sudah sekitar 7 ttahun. Pulang ke Ds. Petok/datang dari Ponpes Temboro hari Selasa tanggal 21 April sekira pukul 19.30 WIB.
Hari Rabu 29 April sekira pukul 12.00 dilakukan Rapid Tes dengan hasil Reaktif (Pasien diwajibkan Isolasi Mandiri di rumah dengan pengawasan Team Gugus Covid-19 Desa. Petok)
Hari Senin 4 Mei 2020 sekira pukul 10.00 wib dilakukan Tes Swab di Puskesmas Grogol. Hari Selasa 12 Mei 2020 sekira pukul 17.00 wib hasil Tes Swab keluar dengan hasil Positif.
Direncanakan hari Kamis 14 Mei 2020 sekira pukul 09.00 wib Pasien akan dibawa ke RS. SLG untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan untuk menentukan langkah medis selanjutnya (Opname di RS. SLG atau Isolasi Mandiri di rumah).
Direncanakan hari Rabu 13 Mei 2020 sekira pukul 08.00 WIB, 2 karyawan toko emas dan 3 orang karyawan di toko emas Sambi Kabupaten Kediri (identitas menyusul) serta keponakan akan dilakukan rapid test di rumah orang tua pasien .
Direncanakan hari Jum’at tanggal 15 Mei 2020 sekira pukul 09.00 WIB Bapak, Ibu, Kakak, tukang cuci akan dilakukan tes swab di RS.SLG Kabupaten Kediri.
Rumah pasien bersebelahan dengan Ponpes Al Anwar asuhan H. Moch. Ustman (Gus Mad) . Riwayat kontak setelah pulang dari Ponpes Temboro Magetan pasien melakukan isolasi mandiri di rumah sehingga riwayat kontak pasien hanya dengan orang-orang yang tinggal satu rumah dengan pasien .
Selesai rapat team Gugus Covid-19 Kabupaten Kediri dan Forkopincam Mojo melaksanakan pengecekan kondisi pasien di rumah dan memberikan motivasi kepada pasien dan keluarganya.
Selanjutnya juga menyarankan kepada warga masyarakat di sekitar lingkungan pasien untuk memberi motivasi dan tidak mengucilkan pasien.
Langkah langkah yang dilakukan oleh Gugus Covid-19 Desa Petok adalah mulai malam ini Tgl 12 Mei 2020 jalan RT/RW 01/01 ditutup dan dilakukan penjagaan oleh Team Gugus Covid-19 Desa Petok. (Zona merah). Hari Rabu tanggal 13 Mei 2020 sekira pukul 08.00 wib akan dilakukan penyemprotan disinfektan di sekitar rumah pasien.
Sepanjang Zona Merah warga yang melintas Wajib memakai Masker, Larangan melaksanakan Sholat Tarawih, Jum’at dan Sholat berjamaah di Ponpes Al Anwar.
“Forcopincam Mojo dalam rangka mengambil langkah-langkah dalam Penanganan warga Ds. Petok yang positif Covid-19 di Balai Ds. Petok Kec. Mojo Kab. Kediri dan selanjutnya mohon petunjuk dan menjadikan periksa,” ujar Kapolsek Mojo, AKP Wahana. (res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Dorong Disiplin dan Netralitas Linmas dalam Pengamanan Pilkada
Kediriselaludihati.com – Menyambut pelaksanaan Pilkada serentak 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang, Bhabinkamtibmas Kelurahan Dermo bersama Kasi Trantib melaksanakan apel siaga dan pembinaan terhadap anggota Linmas di halaman Balai Kelurahan Dermo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, pada Sabtu (23/11/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan kesiapan Linmas dalam menjaga keamanan serta ketertiban selama pelaksanaan pesta demokrasi.
Mengawali Apel Siaga
Kegiatan dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan dihadiri oleh 25 anggota Linmas, Bhabinkamtibmas Aiptu Suhartono, S.H., dan Kasi Trantib Kelurahan Dermo. Dalam apel tersebut, Aiptu Suhartono menyampaikan pentingnya peran Linmas sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada.
Pesan Kamtibmas untuk Linmas
Dalam arahannya, Aiptu Suhartono memberikan beberapa poin penting untuk anggota Linmas:
1. Disiplin dan Tanggung Jawab
Linmas diminta untuk melaksanakan tugas pengamanan dengan penuh disiplin, tanggung jawab, dan menjaga netralitas. Hal ini penting agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat memberikan hak pilihnya.
2. Mensukseskan Pilkada Serentak
Bhabinkamtibmas juga mengingatkan anggota Linmas untuk turut berperan aktif dalam menyukseskan Pilkada serentak dengan mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya dan menghindari golput.
3. Koordinasi Jika Ada Masalah Kamtibmas
“Apabila ada keluhan atau gangguan keamanan selama pelaksanaan Pilkada, segera hubungi saya sebagai Bhabinkamtibmas,” tegas Aiptu Suhartono.
Dalam pembinaan ini, Kasi Trantib juga menekankan bahwa tugas Linmas tidak hanya menjaga keamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS), tetapi juga membantu menciptakan suasana yang tertib di lingkungan sekitar selama proses Pilkada berlangsung.
Apel siaga ini menjadi momen untuk mempererat sinergi antara Linmas, pemerintah kelurahan, dan Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada. Peserta apel terlihat antusias dan siap melaksanakan tugas dengan semangat tinggi.
Kegiatan yang berlangsung hingga selesai ini berjalan dengan lancar, tertib, dan aman. Apel siaga ini menjadi langkah awal yang positif untuk memastikan Pilkada di Kelurahan Dermo dapat berjalan sukses tanpa hambatan.
Kapolsek Mojoroto Kompol Ernawan, S.H., mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar seluruh elemen masyarakat, termasuk Linmas, dapat bekerja sama dengan baik untuk menciptakan suasana Pilkada yang damai dan kondusif. “Mari kita bersama-sama menjaga netralitas dan keamanan demi suksesnya pesta demokrasi,” ujarnya.
Apel siaga ini menjadi wujud nyata kesiapan Kelurahan Dermo dalam menyongsong Pilkada serentak, membuktikan bahwa keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas utama. (res/aro)
Peristiwa
Satlantas Polres Kediri Kota Tindaklanjuti Laporan Masyarakat Tentang Pohon Tumbang
Kediriselaludihati.com – Respons cepat ditunjukkan oleh Satuan Lalu Lintas Polres Kediri Kota setelah menerima laporan dari masyarakat mengenai pohon tumbang di Jl. Raya Sersan Suharmaji, Kelurahan Manisrenggo, Kota Kediri, pada Kamis (21/11/2024) sore. Kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 16.00 WIB dan mengakibatkan gangguan lalu lintas di sekitar lokasi.
Dalam kejadian ini, Satlantas Polres Kediri Kota berkoordinasi dengan Polsek Kediri Kota, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta Dinas Kebersihan, Lingkungan Hidup, dan Kehutanan Kota Kediri (DKLHKP). Bersama-sama, mereka melakukan evakuasi batang dan ranting pohon yang menghalangi jalan untuk memastikan arus lalu lintas kembali normal.
Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Afandy Dwi Takdir, S.T.K., S.I.K., menyampaikan bahwa tidak ada korban jiwa atau kerugian material dalam kejadian ini. “Alhamdulillah, kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerusakan properti. Namun, upaya cepat tanggap sangat penting untuk memastikan keselamatan pengguna jalan dan mengembalikan kelancaran lalu lintas,” ujar AKP Afandy.
Anggota Satlantas yang dipimpin oleh Padal, bersama petugas dari BPBD dan DKLHKP, segera mengevakuasi pohon tumbang tersebut. Selain itu, petugas Satlantas juga melakukan pengaturan lalu lintas (gaktur lalin) untuk menghindari kemacetan dan potensi kecelakaan selama proses evakuasi berlangsung.
Warga sekitar turut membantu dengan sigap, menunjukkan semangat gotong royong dalam menghadapi situasi darurat. “Keterlibatan masyarakat sangat membantu mempercepat proses evakuasi. Ini menjadi bukti bahwa kolaborasi antara petugas dan masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan dan kenyamanan bersama,” tambah AKP Afandy.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan terhadap potensi bahaya, terutama selama musim hujan. Kasat Lantas Polres Kediri Kota juga mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan kejadian serupa agar dapat ditangani dengan cepat.
“Dengan kerjasama yang baik antara petugas dan masyarakat, kami yakin Kota Kediri dapat menjadi wilayah yang aman, nyaman, dan tertib bagi semua warganya,” tutup AKP Afandy.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar, terkendali, dan kondusif, sekaligus mencerminkan komitmen Polres Kediri Kota dalam menjaga keselamatan dan ketertiban masyarakat, baik di jalan raya maupun dalam kehidupan sehari-hari. (res/an).
Peristiwa
Bhabinkamtibmas Kelurahan Dermo Berbagi Kebahagian dengan Disabilitas dalam Agenda Jumat Berkah
Kediriselaludihati.com – Dalam semangat kepedulian dan empati, Bhabinkamtibmas Kelurahan Dermo, Aiptu Suhartono, melaksanakan kegiatan bertajuk Jumari (Jumat Berkah Berbagi) di Kelurahan Dermo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jumat (22/11/2024). Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya bagi warga disabilitas.
Kunjungan dilakukan di rumah Mas Andik (26), seorang warga disabilitas di Jl. Gunung Agung RT 6 RW 2. Dalam suasana penuh kehangatan, Aiptu Suhartono menyampaikan pesan-pesan moral dan ajakan untuk tetap semangat menjalani kehidupan.
“Jangan pernah minder dalam bergaul. Kita semua memiliki kelebihan dan potensi. Tetap semangat dan jaga hubungan baik dengan tetangga. Mari kita ciptakan lingkungan yang guyub rukun,” ujar Aiptu Suhartono kepada Mas Andik.
Selain menyampaikan motivasi, Aiptu Suhartono juga mengingatkan pentingnya partisipasi aktif dalam Pilgub dan Pilwali yang akan digelar pada 27 November 2024. Ia mengajak Mas Andik dan warga sekitar untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya sebagai bentuk kontribusi dalam demokrasi.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Suhartono juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas, mengajak warga untuk saling menjaga keamanan lingkungan. Ia mengimbau masyarakat untuk segera melapor kepada pihaknya jika menemukan informasi yang mencurigakan atau potensi gangguan keamanan di wilayah sekitar.
“Sebagai Bhabinkamtibmas, kami selalu hadir untuk membantu masyarakat. Jika ada permasalahan Kamtibmas, jangan ragu untuk menghubungi kami,” tegasnya.
Kepedulian yang Menginspirasi
Kapolsek Mojoroto, Kompol Ernawan, S.H., menyampaikan apresiasi atas inisiatif kegiatan Jumari ini. Ia menekankan bahwa kegiatan seperti ini tidak hanya membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat, tetapi juga menjadi inspirasi bagi lingkungan sekitar untuk lebih peduli terhadap sesama, khususnya kepada penyandang disabilitas.
“Kegiatan seperti ini adalah wujud nyata dari Polri yang humanis, mendukung masyarakat untuk tetap optimis dan menjalankan kehidupan yang harmonis. Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,” ujar Kompol Ernawan.
Melalui kegiatan Jumari, Polsek Mojoroto tidak hanya menjalankan tugas sebagai penegak hukum, tetapi juga menjadi sahabat bagi masyarakat, mengukuhkan kedekatan dan kepercayaan warga terhadap Polri. (res/an)
-
Peristiwa4 years ago
Ning Sheila Hasina Binti KH Zamzami Lirboyo Juara 1 MHQ 30 Juz , MTQ XIV Kapolda Jatim Cup
-
Kriminal5 years ago
Jangan Coba Coba Balap Liar di Kota Kediri, Dihukum Dorong Motor Dua Kilometer
-
Peristiwa5 years ago
Ponpes Tarbiyatul Qur’an Al Falah Ploso Kediri Gelar Haflah dan Wisuda Khatmil Qur’an
-
Uncategorized4 years ago
6 Pelatihan Sertifikasi Gada Pratama di Mako Brimob Kediri Terima Anumerta Peserta Terbaik
-
Peristiwa4 years ago
Pengunjung Pasar Bolawen Kabupaten Kediri Diimbau Jaga Jarak dan Cuci Tangan
-
Peristiwa5 years ago
Ribuan Umat Muslim Ikuti Pengajian Rutin Malam Rabu Gus Lik Kediri
-
Inspirasi5 years ago
Mengenal Sosok Kasatreskrim AKP I Gusti Agung Ananta
-
Inspirasi4 years ago
Ponpes Al Falah Ploso Mojo Kediri Terima Kedatangan Santri pada Juli 2020