Connect with us

Peristiwa

Kapolda Jatim Laksanakan Patroli Bermotor dan Bakti Sosial di Sampang

Published

on

SAMPANG – Dua hari menjelang pelaksanaan pemungutan suara dalam Pemilu tahun 2024, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si beserta PJU Polda Jatim laksanakan patroli Kamtibmas di wilayah utara Pulau Madura, Senin (12/02) siang.

Setelah meresmikan sumur bor Presisi di Desa Kampak, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto beserta PJU Polda Jatim dengan menaiki sepeda motor dinas langsung menuju arah timur menuju Polsek Ketapang Polres Sampang.

Forkopimda Kabupaten Sampang, Forkopimcam Ketapang, tokoh ulama dan tokoh masyarakat menyambut Irjen Pol Drs. Imam Sugianto di halaman Mapolsek Ketapang.

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro S.IK, MH menyampaikan kepada awak media bahwa Kapolda Jatim beserta PJU Polda Jatim melaksanakan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat ke 3 (tiga) kabupaten di wilayah Pulau Madura yaitu Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Sampang dan Kabupaten Pamekasan.

Patroli Kamtibmas yang dilaksanakan Irjen Pol Drs. Imam Sugianto tersebut merupakan salah satu rangkaian Polri dalam pelaksanaan Operasi Mantab Brata 2024 dalam pemeliharaan Kamtibmas di Jawa Timur di Pemilu tahun 2024.

“Patroli yang dilaksanakan Bapak Kapolda Jatim adalah bagian dari Operasi Mantab Brata dalam pemeliharaan Kamtibmas di Jawa Timur di Pemilu tahun 2024,” ujar Kapolres Sampang.

AKBP Siswantoro menerangkan Irjen Pol Drs. Imam Sugianto menyampaikan harapan kepada Forkopimda Sampang, Forkopimcam Ketapang, tokoh masyarakat dan tokoh ulama selalu bersinergi dengan Polda Jatim untuk menyamakan persepsi dan visi mewujudkan Pemilu 2024 yang damai dan berintegritas.

Selain itu Kapolda Jatim juga berharap seluruh stakeholder di Kabupaten Sampang beserta seluruh tokoh bisa memberikan sosialisasi kepada masyarakat bahwa persatuan dan kesatuan bangsa merupakan hal yang paling utama dalam Pemilu tahun 2024.

“Kepada tokoh masyarakat dan tokoh ulama Kecamatan Ketapang, Bapak Kapolda Jatim mengajak kita semua untuk menjaga tanah Madura dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang ingin membuat kekacauan atau merusak pesta demokrasi sehingga terjadi konflik dan perpecahan,” tambah Kapolres Sampang.

Lebih lanjut Kapolres Sampang mengatakan bahwa Irjen Pol Drs. Imam Sugianto menegaskan kepada tokoh masyarakat dan tokoh ulama bahwa pelaksanaan pemilihan umum di Kabupaten Sampang khususnya Kecamatan Ketapang harus berjalan aman, damai, lancar dan kondusif.

Selain itu Irjen Pol Drs. Imam Sugianto juga mengajak tokoh masyarakat dan tokoh ulama mengajak seluruh masyarakat yang mempunyai hak suara untuk menggunakan hak pilihnya dengan cara datang ke TPS untuk melakukan pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024 dengan penuh kenyamanan aman dan damai.

Sebelum meninggalkan Mapolsek Ketapang, Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto meminta doa kepada tokoh ulama untuk mendoakan supaya pelaksanaan Pemilu 2024 di Jawa Timur berjalan aman, damai kondusif.

Kapolres Sampang AKBP Siswantoro mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Jatim dan PJU Polda Jatim karena telah melaksanakan patroli dan bansos di Kabupaten Sampang dalam rangka Cooling System dengan memberikan bantuan sosial kepada puluhan masyarakat penyandang disabilitas, anak yatim dan kaum duafa di Kecamatan Ketapang. (*)

Continue Reading

Peristiwa

Patroli Harkamtibmas, Backbone Polsek Mojoroto Sasar Perumahan Puncak Regency dan Terminal Baru Tamanan

Published

on

Kediriselaludihati.com – Backbone Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota melaksanakan Patroli Harkamtibmas di wilayah hukumnya. Kegiatan berjalan pada Sabtu, 27 JuLi 2024 mulai pukul 09.30 WIB s/d selesai.

“Unit BackBone Polsek Mojoroto melaksanakan kegiatan Patroli Harkamtibmas dalam rangka antisipasi 3-C,” kata Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason, S.H.

Patroli dipimpin oleh Iptu Heri Siswanto, S.H selaku padal, Aiptu Wisnu Handoyo selaku Ka-Jaga dan Bripka Gina Nanang H.

Sasaran kegiatan Patroli Harkamtibmas adalah Lapas Kelas II A Kediri, Indomaret, Alfamart, Alfa midi, SPBU, BRI Cabang Kediri, Terminal Baru Tamanan, Perum Puncak Regency dan Perum Mojoroto Indah.

“Selama kegiatan berjalan lancar, situasi aman terkendali,” tutup Kompol Mukhlason, S.H. (res/an).

Continue Reading

Peristiwa

Polsek Kediri Kota Patroli Harkamtibmas ke PT Telkom dan Berdialog dengan Karyawan serta Warga

Published

on

Kediriselaludihati.com – Polsek Kediri Kota melaksanakan Patroli Harkamtibmas untuk mencegah terjadinya 3-C. Kegiatan berlangsung pada Hari Sabtu 27 – 07 -2024 pukul 09.30 WIB s/d selesai.

Sasaran dalam patroli Harkamtibmas ini adalah Bank Muamalat Jl. Hasanuddin Kota Kediri, Bank Mandiri Jl. Pemuda Kota Kediri, Golden Swalayan Jl. Hayam Wuruk Kota Kediri dan PT. Telkom Jl. Hayam Wuruk Kota Kediri.

Patroli Harkamtibmas ini dipimpin oleh AKP Sugeng Triyono. Adapun anggota yang mengikuti adalah Aiptu Supari, Aiptu Hendrik Kusuma, Aipda Bintoro, Bripka Alamsyah.

Petugas melaksanakan Patroli Dialogis dengan Warga, karyawan dan Security beri himbauan Kamtibmas untuk selalu waspada terhadap situasi keamanan di lingkungannya.

Melaksanakan Patroli secara Mobiling dan Pemantauan Situasi Kondisi Kamtibmas sepanjang jalur Patroli yang dilewati dalam rangka Antisipasi terjadinya 3C.

Melaksanakan Koordinasi dan Kerjasama dengan Satuan Kewilayahan Maupun Instansi terkait lainnya, Sesuai dengan Lingkup Tugas dan Tanggung jawabnya.

Tercipta dan terpeliharanya situasi kondisi yang kondusif dan antisipasi gangguan kamtibmas terjadinya 3C di wilayah hukum Polsek Kediri Kota.

“Dalam kegiatan Patroli Harkamtibmas dapat berlangsung tertib, aman dan lancar,” ujar Kapolsek Kediri Kota Kompol Ridwan Sahara, S.H. (res/an).

Continue Reading

Peristiwa

Bhabinkamtibmas Campurejo Bersinergi dengan Satgas PPA Kelurahan untuk Mencegah Bullying pada Anak

Published

on

Kediriselaludihati.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Campurejo, Polsek Mojoroto, Polres Kediri Kota Aiptu Dwi Kiswanto melakukan patroli DDS.

Kegiatan itu dilaksanakan pada hari Sabtu 27 Juli 2024 pukul 08.15 WIB sd selesai. Petugas datang ke SDN 2 Campurejo, Kota Kediri.

Bhabinkamtibmas Kelurahan bersama Satga PPA Kel. Campurejo melaksanakan sosialisasi Bullying kepada seluruh wali Murid SDN Campurejo 2 dari kelas 1 sd kelas 6

Hadir dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Campurejo, Satgas PPA Kel. Campurejo, Tenaga Pengajar dan seluruh Wali murid kelas 1- kelas 6.

Petugas memberikan Binluh terkait Bullying dan Pembatasan bermain HP serta menghimbau agar Tanamkan anak menjadi Anak yang Berakhlakul Karimah.

“Selama kegiatan berjalan lancar tertib dan terkendali aman,” kata Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason, S.H. (res/an).

Continue Reading

Trending

Copyright © 2019 kediriselaludihati.com